in ,

De Mangol Jogja, Menu, Harga Tiket Masuk Dan Rute Menuju Lokasi!

gnews piknikdong
Bagikan:

Berkunjung ke Yogyakarta memang selalu menyenangkan, ragam destinasi wisata siap memanjakan para wisatawan, tak heran jika Jogja mendapat predikat kota yang selalu dirindukan oleh wisatawan. Hal itu karena setiap sudut kota selalu memiliki kenagan tersendiri.

Belakangan ini muncul lagi destinasi baru di Yogyakarta yaitu De Mangol Jogja atau biasa disebut juga De Mangol Gunung Kidul, destinasi ini berupa cafe atau tempat nongkrong santai yang berada di perbukitan.

Konsep utama dari De Mangol Jogja adalah Cafe dan Resto yang meyuguhkan aneka menu hidangan khas, namun dengan bonus pemandangan yang memanjakan mata pengunjung.

De Mangol Jogja, image by IG : @demangol
De Mangol Jogja, image by IG : @demangol

Dari tempat ini pengunjung akan dimanjakan dengan udara dan suasana yang sejuk berpadu dengan panorama kota Jogja yang eksostis, terutama jika berkunjung pada malam hari maka bonus pemandangan lampu kota jogja yang menambah keindahan, suhu udara yang dingin dipdukan dengan segelas kopi panas dan camilan sungguh perpaduan yang mantap.

Area Outdoor De Mangol Jogja, image by IG : @demangol
Area Outdoor De Mangol Jogja, image by IG : @demangol

Seperti cafe pada umumnya cafe De Mangol ini memiliki 2 pilihan tempat yaitu indoor dan outdoor, dan sudah tentu yang menjadi pilihan favorit adalah area outdoornya.

Namun jangan salah area indoornya juga tak kalah menarik lho, kenyamanan menjadi pertimbangan area indoor ini, tak hanya itu saja meski dari dalam ruangan namun pengunjung tetap dapat melihat pemandangan luar karena dinding bangunan dilapisi kaca yang bening yang tembus pandang.

Meskipun tempat ini lumayan baru namun antusias pengunjung tak kalah dengan destinasi lainnya.

Selain untuk bersantai, De Mangol cocok juga untuk dkunjungi bersama kerabat atau keluarga, karena lokasinya memang sangat mendukung dan nyaman.

De Mangol, image by IG : @demangol
Romantic Dinner De Mangol, image by IG : @demangol

Bahkan berkunjung dengan pasangan pun juga cocok, apalagi saat malam hari, pengunjung akan disuguhkan kerlap-kerlip lampu kota Jogja dari atas yang menambah keromantisan tempat ini.

Jika ingin lebih romantis, bisa juga memesan paket dinner berdua bersama pasangan. Dijamin deh, bakal bikin pengalaman yang tidak akan terlupakan.

Selain tempat yang nyaman dan romantis café ini juga cocok untuk penggemar fotografi lho, yang ingin mencari spot-spot keren untuk mempercantik feed Instagram, setiap sudut café ini dapat menjadi background foto yang indah seperti telephone ala London, gardu pandang kaca, signboard bertuliskan De Mangol dan masih banyak lagi lainnya.

Jadi setelah puas menikmati aneka menu yang dipesan pengunjung juga dapat mengabadikan momen indah bersama keluarga, teman dan pasangan.

Jam buka De Mangol

Jam buka Cafe De Mangol ini mulai pukul 11.00 WIB – 20.00 WIB setiap harinya.

Waktu terbaik untuk berkunjung adalah saat sore hari, sekitar pukul 03.00 hingga malam.

Lokasi dan rute menuju De Mangol

Untuk alamat lengkapnya berada di Jl. Raya Patuk Ngoro-Ngoro KM.1.4, Sumber Tetes, Patuk, Kec. Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55862. (Google Map).

Berjarak 17 km dari Kota Jogja dan dapat ditempuh selama 35 menit saja. Untuk menemukan tempat ini pun cuku mudah, jika dari Jogja lewat Jalan Kusumanegara, lalu melewati Jalan Gedongkuning, kemudian Jalan Wonosari hingga melewati Polsek Piyungan, setelah itu tinggal ikuti jalan sampai ke De Mangol Jogja yang hits ini.

Harga tiket masuk De Mangol Jogja dan aneka menu yang tersedia

Harga tiket masuk ke De Mangol Cafe sebesar Rp15.000,00/orang setiap weekdays (hari biasa) dan Rp20.000/orang setiap weekend (akhir pekan).

Cukup terjangkau ya, tapi harga tiket tersebut belum termasuk hidangan baik itu makanan atau minuman, jadi sebaiknya siapkan uang lebih untuk menikmati aneka hidangan yang tersedia.

Menu yang ditawarkan sangat beragam baik itu minuman dan makanan, mulai dari lokal sampai mancananegara seperti Thailand, Vietnam hingga Jepang.

[artikel number=3 tag=”destinasi”]

Harga makannya pun bervariasi mulai dari Rp22.000,00 – Rp52.000,00 sedang untuk minumannya Mulai dari Rp15.000,00 saja.

Nah demikian tadi ulasan tentang De Mangol Jogja yang sedang hits, tertarik untuk berkunjung?

Ingat, selalu jaga dan patuhi protokol kesehatan ya, semoga kita semua tetap sehat dan bisa berlibur dengan suasana yang lebih baik lagi.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 8

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Rohmad Dangu Purwanto

Seorang mahasiswa ekonomi yang hobi akan main musik, selalu meluangkan waktu untuk travelling ditengah kesibukan. Masih terus belajar untuk menuliskan kisah perjalanan.