in ,

Dieng Culture Festival Potensial Jadi Event Kelas Dunia

gnews piknikdong
Bagikan:

Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan Dieng Culture Festival (DCF) sangat potensial untuk menjadi event kelas dunia yang hadir dari bottom up atau hasil inisiatif masyarakat.

“DCF 2022 merupakan event daerah yang bottom up dari Kelompok Sadar Wisata hingga komunitas.

Meskipun sempat ditunda pelaksanaannya selama dua tahun akibat pandemi, event ini berpotensi menjadi event kelas dunia,”

ujar Menparekraf Sandiaga yang hadir secara langsung menyaksikan QRIS Jazz Atas Awan, yang merupakan rangkaian acara DCF 2022, Sabtu (3/9/2022).

Dieng Culture Festival Potensial Jadi Event Kelas Dunia Inisiatif Masyarakat
Dieng Culture Festival Potensial Jadi Event Kelas Dunia Inisiatif Masyarakat, photo : Kemenparekraf

Pesona DCF 2022 memang tak pernah pudar untuk menjaring antusiasme masyarakat dari berbagai penjuru daerah untuk datang ke lokasi acara event yang sudah terselenggara ke-13 kalinya itu di kawasan Candi Arjuna Dieng Kulon, Wonosobo, Jawa Tengah.

Menparekraf Sandiaga menjelaskan DCF sendiri telah masuk dalam 110 kalender Kharisma Event Nusantara (KEN).

Event pariwisata yang lolos dalam KEN 2022 ini merupakan event terbaik yang terkurasi oleh tim dengan penuh kehati-hatian.

“Hitung-hitungan kami 3-5 tahun ke depan jika dikelola dengan baik diharapkan ini akan menjadi event internasional, nanti kita akan undang pemusik-pemusik internasional.

Kualitasnya akan kita tingkatkan dan aspek keberlanjutannya kita perluas.

Harus ada side event sehingga menjadi daya tarik tambahan, seperti The Sundance Film Festival di Amerika Serikat yang lengkap sehingga wisatawan banyak punya pilihan untuk menikmati produk-produk ekonomi kreatif,”

ujarnya.

Menparekraf Sandiaga mengatakan, DCF 2022 ini begitu spesial bagi Kawasan Wisata Dieng.

Apalagi Dieng telah berhasil masuk dalam 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) dua kali berturut-turut.

“Ini adalah bentuk kolaborasi yang menghadirkan kepulihan yang lebih cepat, kebangkitan yang lebih kuat, dalam rangka penciptaan 1,1 juta lapangan kerja baru yang berkualitas tahun ini dan 4,4 juta lapangan kerja baru tahun 2024,”

katanya.

DCF kembali hadir setelah pandemi COVID-19 yang dilaksanakan selama tiga hari dari 2-4 September 2022 dengan menyuguhkan tradisi cukur rambut gimbal.

Ada pula kirab budaya, minum purwaceng bersama, dan sebagainya.

Hal yang juga paling ditunggu adalah aktivitas menyalakan lampion lalu menerbangkannya, ini menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan untuk datang ke DCF.

Selain itu ada pula penampilan musik yang menjadi salah satu yang menarik perhatian masyarakat ditemani sejuknya suasana malam di Dieng.

Beberapa penampil yang menghibur wisatawan diantaranya Bima Sakti, Star and Rabbit, Saptu, Jagarta, Amorisa, Fourhband, dan Denny Chaknan. Ada juga Budi Doremi, Andien, Marcell Siahaan, hingga Souljah.

Ketua panitia DCF 2022 Alif Fauzi mengatakan DCF kali ini digelar dengan misi khusus untuk mengembalikan lagi cahaya wisata yang sempat padam karena pandemi.

“Diharapkan acara ini mampu mengembalikan kembali cahaya wisata, cahaya ekonomi, cahaya budaya, cahaya tradisi, dan lainnya,”

katanya.

Panitia menyediakan 3.500 paket untuk partisipan utama dengan beragam fasilitas mulai dari homestay hingga akses panggung jazz di atas awan.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 1

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Redaksi

Mengulas tentang ragam informasi menarik yang sedang trending saat ini secara detail dan berdasarkan fakta.