in ,

Mengintip Indahnya Flora Wisata San Terra Pujon Malang, HTM Terbaru 2023, Fasilitas dan Lokasinya!

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com – Satu lagi tempat wisata Malang yang akan membuat seperti sedang di Luar Negeri, namanya adalah Flora Wisata San Terra atau sering orang menyebutnya dengan San Terra Pujon Malang.

Tempat wisata Malang terbaru Flora Wisata San Terra ini menyuguhkan keindahan taman bunga yang berwarna-warni dan dilengkapi dengan bangunan-bangunan ala Belanda dan Korea.

Sejarah Flora Wisata San Terra

Spot Foto Bangunan Korea Selatan di Flora Wisata, Photo By IG : @okky.okky_jelly
Keramaian  Flora Wisata San Terra, Photo By IG : @okky.okky_jelly

Jika kita tengok kebelakang lagi, tempat wisata terbaru di Malang ini dibuka 24 Desember 2019 kemarin.

Walaupun masih sangat baru, wisata yang dibangun diatas lahan seluas 4 hektar ini selalu dipadati pengunjung, apalagi saat liburan akhir pekan.

Yang Menarik di Flora Wisata San Terra

Adanya tempat wisata baru ini disambut baik oleh warga Malang dan sekitarnya, karena tidak perlu jauh-jauh pergi ke Negeri Gingseng Korea Selatan atau ke Negeri Kincir Angin Belanda.

Cukup datang ke Flora Wisata San Terra sudah bisa menikmati keindahan taman bunga yang dipadukan dengan nuansa Korea Selatan dan Belanda.

Banyak hal yang menarik di San Terra Pujon Malang, apalagi untuk para penggiat foto selfie, sebab disini memang di desain untuk spot foto, jadi sudah terbayangkan?

Kalau disetiap sudut Flora Wisata San Terra sangat instagramable.

[artikel number=3 tag=”malang” ]

Salah satu hal yang menakjubkan disini adalah adanya lebih dari 700 jenis bunga. Bagi yang suka dengan bunga, dijamin deh, betah berlama-lama.

Wahana Flora Wisata San Terra Pujon Malang

Wahana yang terdapat di Flora Wisata San Terra Pujon Malang sangat banyak, dan dijamin sangat memanjakan pengunjung, terutama yang hobi fotografi.

Berikut beberapa wahana yang ada di Flora Wisata San Terra Pujon Malang.

1. Taman bunga warna-warni

Taman Bunga di Flora Wisata San Terra, Photo By IG : @edrin.irf
Taman Bunga di Flora Wisata San Terra, Photo By IG : @edrin.irf

Seperti yang sudah disebutkan diatas tadi, disini terdapat kurang lebih 700 jenis tanaman bunga yang berwarna-warni.

Pengunjung bisa menikmati pemandangan yang luar biasa indah ditambah bisa berswafoto di Taman Bunga Flora Wisata San Terra.

2. Spot foto bangunan Belanda

Spot foto bangunan Belanda, Photo By IG : @inkhapra
Spot foto bangunan Belanda, Photo By IG : @inkhapra

Spot foto bangunan Belanda merupakan salah satu wahana yang wajib untuk disambangi saat di Flora Wisata San Terra, bagaimana tidak, spot ini benar-benar disluap mirip dengan aslinya, lengkap dengan landmark kincir angin khas Belanda.

Jika ingin foto kalian seperti sedang liburan di luar negeri tepatnya di Belanda, datang aja kesini.

3. Spot foto bangunan Korea Selatan

Spot foto bangunan Korea Selatan, Photo By IG : @nazriaayu1136 (Youtube : Ayu Tanjung)
Spot foto bangunan Korea Selatan, Photo By IG : @nazriaayu1136 (Youtube : Ayu Tanjung)

Apakah kalian salah satu penggemar drama Korea? Jika iya, saat liburan kesini dijamin suka banget deh, karena di Flora Wisata San Terra Pujon Malang terdapat spot area bangunan Korea, khususnya Korea Selatan.

Disini kalian bisa berfoto dengan latar belakang bangunan khas Korea, mirip banget dengan aslinya, lengkap dengan ornamen huruf Hangul ala Korea.

4. Wahana permainan anak

Bagi yang membawa anak-anak, tidak perlu kawatir rewel saat sedang liburan di Flora Wisata San Terra, karena disini juga tersedia berbagai macam permainan seru untuk anak-anak.

Banyak pilihan wahana permainan anak seperti, Bumpercar, Robot, Kuda Hunting, Otopet, Trampolin dll.

5. Bergaya menggunakan kostum Hanbook Korea dan Klederdracht Belanda

Tak lengkap rasanya jika hanya berfoto tanpa menggunakan kostum ala negara Korea dan Belanda.

Ya, disini kalian bisa menyewa kostum Hanbook (pakaian tradisional Korea) dan Klederdracht (pakaian tradisional Belanda).

Harga Sewa Kostum di Flora Wisata San Terra Pujon Malang

Untuk harga sewa kostum di Flora Wisata San Terra tergolong murah dibandingkan tempat wisata sejenis yang ada di Indonesia. Berikut ini detailnya.

Kategori Harga Durasi
Dewasa Rp 50.000 30 Menit
Anak-anak Rp 30.000 30 Menit

*Harga diatas bisa berubah sewaktu-waktu

Harga tiket masuk Flora Wisata San Terra Pujon Malang

Begitupun untuk harga tiket masuk dari Flora Wisata San Terra, yang bisa dibilang tidak mahal alias terjangkau dengan berbagai obyek menarik yang disugugkan didalamnya, berikut detailnya.

Kategori Harga Tiket Masuk Weekday Harga Tiket Masuk Weekend
Dewasa Rp35.000 Rp 35.000
Anak-anak Rp35.000 Rp 35.000

HTM di atas berlaku 21 Apr – 7 Mei 2023

Lokasi Flora Wisata San Terra Pujon Malang


Lokasi Florawisata San Terra Malang mudah sekali ditemukan karena terletak tepat di Jl. Truno Joyo, Jurangrejo, Pandesari, Kec. Pujon, Malang, Jawa Timur dan tepat berada di pinggir jalur Malang Kediri.

Jam Buka Flora Wisata San Terra Pujon Malang

Jam Buka Tutup Flora Wisata San Terra Pujon Malang pukul 8.00 WIB –18.00 WIB

Itulah ulasan tentang Flora Wisata San Terra tempat wisata Malang Terbaru 2023.

Sangat menarik bukan? Ditunggu komentarnya ya!

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 4.8 / 5. Jumlah 19

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.