in ,

Gunakan Tips Liburan Ala Backpacker Ini Agar Liburan Kamu Semakin Berkesan

gnews piknikdong
Bagikan:

Melihat betapa serunya para backpacker dalam menikmati liburan yang mereka lakukan, pernah gak kira-kira terlintas dipikiran kamu untuk mencoba menggunakan tips liburan ala backpacker?

Jika hasrat dan naluri kamu untuk menjadi seorang traveler tertarik untuk menjadi seorang backpacker, mungkin beberapa tips liburan ala backpacker di bawah ini bisa langsung kami praktikkan.

Namun jika belum siap ada baiknya menyiapkan mental dulu, karena pengalaman backpacker dalam berwisata dijamin akan membuat kamu mengerti makna kehidupan.

Daripada penasaran, langsung saja yuk kita simak tips liburan ala bakcpker yang bisa membuat liburan kam semakin berkesan!

Tips Liburan Ala Backpacker

1. Agendakan Rencana Kamu

Agendakan Rencana Kamu

Tips liburan ala backpacker yang pertama ialah agendakan liburan kamu. Disini kamu harus bisa memperkirakan berapa lamanya kamu akan berwisata pada suatu tujuan.

Selain itu, fungsi agenda disini selain sebagai pengingat, juga bisa membuat kamu mengatur jadwal yang tepat untuk liburan ataupun untuk kerja. So, agendakan liburan kamu sebaik mungkin ya!

2. Perdalam Wawasan Mengenai Daerah Tujuan

Perdalam Wawasan Mengenai Daerah Tujuan

Ingat lho ya ini backpacker bukan traveler, so kamu harus bisa mengatur pengeluaran seirit mungkin! Nah untuk melakukan hal itu, tentu kamu harus memiliki wawasan mengenai daerah yang akan kamu tuju nantinya.

Setidaknya disini kamu harus paham mengenai daerah yang akan kamu tuju beserta rute-rutenya. Kamu bisa membaca peta online, ataupun peta jenis lembaran yang ada. Atau mungkin untuk lebih praktisnya kamu bisa searching di internet untuk mencari tahu lokasi wisata yang akan kamu tuju nantinya. Sudah siap melakukan petualangan ala backpacker?

3. Gunakan Jalur Darat

Gunakan Jalur Darat

Setelah agenda sudah dibuat, dan wawasan mengenai daerah tujuan sudah ditetapkan, barulah langkah ketiga yang harus kamu lakukan yakni menentukan jalur yang akan kamu lalui.

Berdasarkan informasi yang kami terima, kebanyakan backpacker lebih senang menggunakan jalur darat dibandingkan dengan jalur udara. Namun hal ini tidak menutup kemungkinan jika nantinya kamu akan menggunakan jalur udara. Kembali lagi, ini backpacker bukan traveler, so biasakanlah berhemat dalam pengeluaran, oke!

4. Jangan Mudah Mengeluarkan Uang

Jangan Mudah Mengeluarkan Uang

Untuk tips liburan ala backpacker yang terakhir yakni jangan mudah mengeluarkan uang. Yak tepat sekali! Disini kita akan melakukan liburan dengan hanya mengeluarkan uang sedikit namun mendapatkan kepuasan yang tinggi.

Jadi usahakan agar diri kamu pandai dalam berhemat atau mengeluarkan uang ya. Oh iya satu lagi nih, untuk makan dan keperluan mandi kamu tidak perlu ke restoran mewah, cukup makan di warteg dan mandi di fasilitas umum yang gratis, itu lebih baik dibandingkan harus pergi ke hotel.

Nah itulah tadi 4 tips liburan ala backpacker yang bisa membuat liburan kamu semakin berkesan. Semoga tips diatas bisa membuat kamu menjadi seorang backpacker asli yang siap menjelajahi seluruh wisata tanpa harus kehilangan banyak uang.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata / 5. Jumlah

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.