in

Ingin Refund Tiket Konser Justin Bieber? Ikuti Langkah Ini!

gnews piknikdong
Bagikan:

Konser dari Justin Bieber di Indonesia dipastikan akan mengalami penundaan dalam penyelenggaraannya.

Pada awalnya, konser dari pelantun “Baby” di Indonesia ini akan digelar pada 2 dan 3 November 2022 mendatang di Jakarta.

Konser Justin Bieber
Justin Bieber, image by IG: @justinbieber

Dari beberapa sumber menyebutkan, bahwa penundaan tour konser bertajuk Justice World Tour tersebut karena kondisi kesehatan dari Justin Bieber yang sedang kurang baik.

Tak hanya di Jakarta, ada beberapa kota lain di dunia yang mengalami hal serupa.

Di antaranya seperti di Buenos Aires, Cape Town, Santiago, Sakhir, Tel Aviv, New Delhi, Sao Paulo, Johannesburg dan juga Dubai.

AEG Presents Asia, PK Entertainment dan Sound Rhythm, selaku pihak promotor dari tour konser tersebut menyatakan, bahwa penundaan konser dari Justin Bieber ini dengan berat hati harus mereka lakukan.

Karena Justin saat ini benar-benar harus fokus pada pemulihan kesehatannya.

Pihak promotor menyebutkan, bahwa tour konser dari Justin Bieber tersebut dipastikan akan terjadi pada tahun 2023 mendatang.

“Justin mengambil istirahat dari tur untuk memprioritaskan kesehatannya.

Bagi pemegang tiket dari semua tanggal tur dunia yang ditunda, mohon menunggu informasi lebih lanjut terkait pembaruan tanggal, tempat, dan kota pelaksanaan konser,”

tutur pihak promotor, dilansir dari laman matamata.com.

“Pastikan untuk tetap menyimpan tiket dengan aman karena tiket akan tetap berlaku untuk digunakan di jadwal konser terbaru,”

sambung pihak promotor.

Dengan ditundanya tour konser dari Justin Bieber tersebut, banyak sekali pihak yang merasa kecewa. Bahkan banyak dari mereka ingin melakukan refund.

Jika kamu adalah salah satu orang yang ingin melakukan refund tiket konser Justin Bieber, berikut ini kami telah merangkum cara dan ketentuan untuk melakukan hal tersebut. Selengkapnya ada di bawah ini:

Cara Refund Tiket Justin Bieber dan Ketentuannya :

1. Link untuk pengembalian dana sudah dikirimkan di alamat email masing-masing pembeli tiket. Untuk mengaksesnya bisa juga mengunjungi situs justinbieberinjakarta.com

2. Klik link yang ada di email tentang pengembalian dana tersebut.

3. Masukkan kode invoice, alamat email yang didaftarkan dan nomor rekening yang benar.

4. Ikuti langkah selanjutnya sesuai dengan informasi yang ada.

5. Apabila konfirmasi atau permintaan ditolak, bisa menghubungi cs loket.com atau melalui alamat email [email protected].

Informasi lengkap seputar pengembalian dana dapat dilihat melalui situs resmi www.justinbieberinjakarta.com.

Apabila membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai pengembalian dana, dapat menghubungi (+6221) 80600822.

Proses pengembalian dana sendiri dimulai dari 7 Oktober 2022 sampai 20 Oktober 2022. Refund setelah tanggal tersebut tidak akan diproses promotor.

“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini, dan terima kasih atas pengertian Anda,”

tutup pihak promotor.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata / 5. Jumlah

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)