in ,

Ini Dia Salah Satu Keistimewaan dari Pulau Tidung yang ada di Jakarta

gnews piknikdong
Bagikan:

Siapa sih yang tidak tahu dengan Pulau yang satu ini? Pasti hampir seluruh warga Jakarta dan Sekitarnya kenal dan tahu dengan Tempat Wisata yang satu ini, Pulau Tidung ini termasuk dalam daftar Destinasi Wisata terfaforit Warga Jakarta yang memiliki panorama Alam sangat indah.

Untuk itu Pulau Tidung ini menjadi alternatif lain bagi warga Jakarta yang ingin berlibur sambil menjauhkan diri dari hiruk pikuk dan kehidupan di Kota yang membosankan. Pulau yang juga masih termasuk dalam Gugusan Kepulauan seribu yang terdapat di Utara Jakarta ini sudah banyak dikenal oleh wisatawan dari berbagai daerah, karena memiliki Panorama yang Indah Pulau tersebut hampir setiap harinya dikunjungi oleh wisatawan baik domestik maupun wisatawan Asing.

Inilah keindahan pulau tidung yang mirip maladewa
Menikmati Keindahan Pantai di Pulau Tidung dapat anda lakukan dengan cara berenang, Snorkeling, Diving, atau berjalan menyusuri pasir putihnya yang lembut atau bisa juga sambil bersantai di pesisir pantai untuk merasakan sepoi angin yang berhembus.

Panorama Keindahan di Pulau yang memliki pupolasi penduduk sekitar 5000 jiwa ini tidak kalah dengan Pulau – Pulau lain, bahkan wisatawan menyebutkan bahwa panorama di pulau tersebut tidak kalah indahnya dengan Pulau Maladewa yang terletak di Samudera Hindia lho. Hal inilah yang membuat banyak warga Jakarta memilih Pulau Tidung sebagai Destinasi tempat Wisata terfavorit mereka.

Inidia Keindahan pulau tidung yang mempesona

Pulau Tidung memiliki Luas sekitar 109 Hektar dan terbagi menjadi 2 wilayah, yaitu Pulau Tidung Kecil dan Pulau Tidung Besar yang mana kedua Pulau tersebut dihubungkan dengan sebuah jembatan yang memiliki panjang sampai dengan 2 km, dan dibangun diatas pantai.

Perairan disekitar Pulau Tidung terbilang Dangkal dan memiliki air laut yang sangat jernih, sehingga ketika anda berada diatas jembatan yang menghubungkan antara kedua pulau tersebut atau ketika anda berada diatas perahu, anda dapat menyaksikan keanekaragaman biota lautnya dengan sangat jelas.Hal tersebut dikarenakan Pulau Tidung memiliki pasir yang sangat Putih, sehingga dapat memantulkan cahaya matahari yang masuk kedalam air.

Pulau Tidung

Untuk Wisatawan yang ingin bermalam Di Pulau Tidung, dapat mencari Homestay miliki penduduk setempat dengan semua fasilitas yang tersedia. harganya pun terbilang cukup murah, anda hanya akan dikenakan biaya sewa sekitar 300 ribu hingga 700 ribu permalamnya, tergantung juga bagai mana anda Nego dengan si Pemilik Homestay Tersebut.

Ada beberapa alternatif bagi wisatawan yang ingin mengunjungi Pulau Tidung, yaitu berangkat melalui dermaga yang ada di Muara Angke menggunakan Kapal Feri dan akan menempuh lama perjalanan kurang lebih sekitar 2 sampai 3 jam. atau dapat juga melalui dermaga yang terdapat di Pantai Marina Ancol dengan waktu yang lebih singkat yaitu sekitar kurang lebih 40 sampai 50 menit menggunakan KM Kerapu. Atau bagi wisatawan yang berada di daerah Tangerang, dapat berangkat melalui Rawabasan dengan Tarif penyeberangan sekitar 18 Ribu rupiah. Gimana? tertarik untuk mengunjungi Pulau Tidung yang indah ini? Selamat berlibur ya Guys!

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 0 / 5. Jumlah 0

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.