in ,

Menakjubkanya Kota Bandung Dari Atas Bukit Moko

gnews piknikdong
Bagikan:

Bukit Moko. Jika kamu berasal dari Kota Bandung pasti sangat mengenal dengan tempat menakjubkan ini. Bukit yang berada di ketinggian 1500 mdpl ini memiliki pesona yang sangat menakjubkan, dengan menyuguhkan pemandangan Bandung dari titik tertinggi.

Bukit Mako sangatlah cocok untuk liburan, bersantai dengan menikmati pegunungan yang masih sangat asri. Di Bukit Moko ini kamu bisa menikmati beberapa hal, seperti menikmati pemandangan malam Kota Bandung yang sangat indah.

Ketika malam hari, di Bukit Moko ini dipenuhi oleh orang yang ingin melihat gemerlapnya kota Bandung atau Citylight.

bukit moko bandung yang menyajikan panorama malam yang indah
image : ekaiva.com

Tidak hanya keindahan malam hari yang di suguhkan oleh Bukit Moko ini. Sunrise di bukit ini juga sangat indah sekali. Hal inilah yang membuat Bukit Moko wajib dimasukkan kedaftar tempat yang wajib dikunjungi ketika berada di Bandung.

Saat berkunjung kamu bisa menikmati sajian warung Daweung, yang merupakan warung pertama yang ada di Bukit Mako. Disini kamu bisa membeli minuman hangat atau makan.

warung Daweung
image : menarahati.wordpress.com

Karena udara disini bisa dibilang sangat dingin, jangan lupa untuk membawa jaket tebal. Selain itu pastikan dulu badan, apakah masih fit atau tidak, karena untuk mencapai bukit moko ini terdapat medan yang bisa dibilang agak sulit.

Untuk mencapai ke Bukit Moko, kamu bisa menempuh berbagai jalan, seperti dari Padasuka, jalur ini juga recomended untuk dilalui.

Yang kedua, kamu bisa melewati Jl Bojong Koneng. Jalur yang satu ini adalah yang paling dekat dengan Bukit Moko, namun jika lewat sini harus lebih hati-hati, karena jalurnya memang sangat menantang, dan hanya bisa dilewati dengan kendaraan lintas alam.

Sedangkan untuk jalur yang ketiga bisa lewat Cimuncang. Jika lewat jalur ini perhatikan kendaraanmu dulu, karena jalur ini sangat berbatu dan berkelok-kelok.

Jika ingin datang ke Bukit Mako ini disarankan pada sore hari sebelum Matahari terbenam, jadi kamu bisa menikmati terbenamnya matahari, kemudian dilanjutkan dengan pemandangan malam Kota Bandung dan di Pagi Harinya Surnrise di Bukit Moko yang sangat mempesona.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 1

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.