in

Resep Bakpao Sederhana, Mudah Banget!

gnews piknikdong
Bagikan:

Sedang mencari resep bakpao? Tidak salah lagi, kamu sedang ditempat yang tepat.

Cara membuat bakpao memang bisa dibilang gampang-gampang susah, namun hal itu bukan jadi halangan untuk membuat sendiri dirumah lho, karena berikut ini ada resep bakpao sederana yang mudah banget. Simak yuk!

Resep Bakpao Sederhana, Mudah Banget!
Resep Bakpao

Cara membuat bakpao memang gampang-gampang susah, tapi tak perlu kawatir, berikut ini ada langkah-langkah pembuatannya.

Tipe: Camilan

Masakan: Tradisional Tionghoa

Total Waktu: 1J30M

Bahan Resep:

  • 90 gram Tepung Cakra
  • 140 gram Tepung Kunci
  • 65 gram Gula Halus
  • 15 gram Susu bubuk
  • 5 gram Ragi instan
  • 1/2 sdt Baking powder
  • 100-110ml Air dingin
  • 15 gr Mentega putih
  • 1/2 sdt Garam halus
  • selai kacang merah (bahan selai)

Petunjuk Resep:

Langkah 1, buat adonan: Campur bahan kering, aduk rata. Masukan air sedikit demi sedikit sampe cukup saja. Uleni /aduk hingga 1/2 kalis.

Langkah 2, tambahkan mentega dan garam: Tambahkan mentega dan garam, uleni hingga kalis elastis dan tidak menempel lagi di bowl/tangan.

Langkah 3, proofing bahan: Beri sedikit minyak di bowl, letakkan dough, proofing hingga mengembang 2x lipat.

Langkah 4, cetak bakpao: Bagi adonan sekitar 40 gram, gilas sampe seluruh udara keluar, bulatkan, tutup lagi dengan kain selama 10-15 menit. Setelah itu gilas adonan sekali lagi tapi jangan terlalu tipis, (tebal ketika dipegang) gak perlu terlalu lebar, yang penting bisa membungkus isian.

Langkah 5, beri isian: Beri isian, tutup/kunci rapat, bulatkan sampe kulitnya mulus banget, letakkan di kertas bakpao. Diamkan selama 20-25 menit sampe mengembang ringan.

Langkah 6, kukus bakpao: Kukus di dandang yang sudah panas selama 8 menit saja dengan api kecil. Bakpao siap disajikan.

Itulah resep bakpao sederhana yang bisa langsung dipraktikan dirumah. Bikin sekarang juga yuk!

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 4.8 / 5. Jumlah 6

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.