in

Resep Bistik Bola Daging Sapi Sederhana, Nikmat Banget!

gnews piknikdong
Bagikan:

Sedang mencari resep bistik bola daging sapi yang nikmat dan mudah? Ya, kamu sudah berada di tempat yang tepat.

Bistik bola daging sapi memang sangat nikmat disajikan dengan pelengkap dan nasi putih hangat. Dijamin bikin ketagihan ingin selalu menikmatinya setiap hari.

Resep Bistik Bola Daging Sapi
Resep Bistik Bola Daging Sapi, image by IG: @phanie_loga

Tahukah kamu, cara membuat bistik bola daging sapi itu tidak sesulit yang dibayangkan lho, siapapun bisa membuat sendiri di rumah.

Penasaran ingin mencoba membuatnya? Berikut ini ada rekomendasi resep bistik bola daging sapi nikmat dan lengkap. Simak sampai akhir ya!

Resep Bistik Bola Daging Sapi Sederhana, Nikmat Banget!

Tipe: Hidangan Utama

Masakan: Khas Indonesia

Jumlah Yang Dihasilkan Resep: 4 Porsi

Waktu persiapan: 30 Menit

Waktu Memasak: 20 Menit

Total Waktu: 1 Jam 10 Menit

Bahan Resep:

Bahan Bola Daging:

  • 600 gram daging sapi cincang
  • 1 bawang bombai ukuran sedang
  • 2 siung bawang putih
  • 2 btr telur
  • 2 sdm tepung tapioka
  • 1 sdt merica bubuk
  • garam secukupnya

Pelengkap: kentang goreng / panggang, wortel, buncis, tomat, selada

Saus:

  • 1 buah bawang bombai, iris halus
  • 3 siung bawang putih, iris halus
  • 2 sdm mentega
  • 2 sdm minyak goreng
  • 2 sdm saus tiram
  • 4 sdm Worcestershire sauce (kecap Inggris)
  • 2 sdm kecap manis
  • 750 ml air

Petunjuk Resep:

Langkah 1, haluskan bahan bola daging: Haluskan semua bahan bola daging hingga tercampur rata. Bulatkan seperti membuat bakso.

Langkah 2, menumis: Panaskan minyak pada wajan. Tumis bola daging hingga berubah warna. Angkat dan tiriskan.

Langkah 3, memembuat saus: Panaskan mentega dan sisa minyak pada wajan. Tumis bawang bombai dan bawang putih hingga wangi. Masukkan kembali bola daging. Tambahkan air.

Masak hingga bola daging matang dan kuah mulai menyusut, tapi masih cukup banyak untuk penyajian. Tambahkan saus tiram, kecap Inggris, dan kecap manis. Aduk rata. Matikan api.

Langkah 4, racik bistik bola daging: Atur bistik bola daging dan sausnya pada piring saji. Hidangkan selagi panas dengan pelengkapnya.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 2

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.