Resep

Resep Kentang Panggang Sederhana, 7 Langkah Jadi!

gnews piknikdong
Bagikan:

Sedang mencari resep kentang panggang sederhana yang nikmat namun tidak ribet dalam membuatnya? Ya, kamu sudah berada di tempat yang tepat.

Banyak yang mengira untuk membuat kentang panggan itu sulit, namun itu salah besar, karena sebenarnya siapaun bisa dengan mudah membuatnya di rumah.

Ilustrasi Kentang Panggang, Image by IG: @ckdmgt

Bahan kentang panggang juga tidak sulit dicari kok, di warung hingga supermarket di sekitar pasti menyediakan.

Nah, penasaran dan ingin langsung membuat kentang panggang di rumah? Langsung saja disimak ulasan lengkapnya dibawah ini.

Resep Kentang Panggang Sederhana, 7 Langkah Jadi!

Cara membuat kentang panggang tidak sesulit yang dibayangkan, berikut ini langkah demi langkah pembuatannya.

Tipe: Camilan

Masakan: Western

Jumlah Yang Dihasilkan Resep: 8

Kalori: 93

Waktu persiapan: 20M

Waktu Memasak: 30M

Total Waktu: 1J

Bahan Resep:

  • 4 buah kentang, cuci bersih
  • 7 gram salted butter/ mentega
  • 13 gram bawang bombay, cincang halus
  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 lembar smoked beef, cincang kasar
  • 1/2 buah jamur champignon, cincang kasar
  • 2 kuntum daun peterseli, cincang halus
  • 25 gram paprika merah, potong dadu 1/2 cm
  • 25 ml susu cair
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 75 gram keju Quick Melt, parut

Petunjuk Resep:

Langkah 1, belah/bagi 2 kentang: Belah/bagi 2 kentang memanjang. Setelah itu kukus kentang hingga matang, angkat.

Langkah 2, keruk kentang: Setelah diangkat, dan masih agak panas, keruk setiap bagian tengah kentang, sisakan bagian tepi sekitar 0,5 cm. Haluskan kerukan kentang menggunakan garpu, sisihkan.

Langkah 3, menumis: Panaskan butter, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan smoked beef dan paprika merah, aduk rata. Tambahkan jamur dan peterseli, aduk hingga jamur layu.

Langkah 4, masukkan kerukan kentang: Masukkan kerukan kentang, susu cair, merica, garam dan 50 gram keju Quick Melt, aduk hingga rata.

Langkah 5, masukkan tumisan ke dalam mangkuk kentang: Tuangkan 1-2 sdm tumisan ke dalam mangkuk kentang, ratakan.

Langkah 6, susun dan tambahkan keju: Susun kentang di atas loyang datar, tambahkan sisa parutan keju Quick Melt di atasnya.

langkah 7, panggang kentang: Panggang dalam oven selama 20-30 menit pada suhu 200 derajat celcius, atau hingga keju meleleh dan sedikit terpanggang. Keluarkan, sajikan hangat.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 6

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Pos ini terakhir diubah pada 11 September 2023 08:41

Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.