Piknikdong.com – Mencari resep kue sagon kelapa sederhana? Yuk simak ulasan lengkapnya disini.
Pasti sudah tidak asing lagi kan dengan kue sagon? Sagon adalah salah satu kue jadul yang terbuat dari campuran kelapa yang diparut dengan tepung sagu.
Citarasa dari kue sagon ini cenderung gurih, manis dan biasasnya ditaburi gula pasir halus untuk topping.
Jika ditengok kebelakang lagi, sagon dulunya dihidangkan saat hari raya atau hari besar seperi Idul Fitri atau Lebaran.
Lain daripada itu, di beberapa daerah yang berhawa dingin, sagon biasanya menjadi hidangan setelah bekerja, baik siang, sore, ataupun malam sebagai teman minum teh atau kopi.
Cara membuat kue sagon bisa dibilang cukup sederhana. Penasaran ingin mencoba membuatnya?
Berikut ini ada rekomendasi resep kue sagon kelapa sederhana yang cukup beberapa langkah saja. Simak sampai akhir ya.
Resep Kue Sagon Kelapa Sederhana
Tipe:Â Camilan
Masakan:Â Khas Indonesia
Waktu persiapan:Â 30 Menit
Waktu Memasak:Â 30 Menit
Total Waktu:Â 1 Jam 20 Menit
Bahan Resep:
- 1/2 butir kelapa cukup tua
- 125 gr tepung ketan
- 100 gr gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 80 ml air
Petunjuk Resep:
Langkah 1, parut kelapa lalu sangrai:Â Parut kelapa searah serat/memanjang, lalu sangrai hingga kering, tapi tidak sampai berwarna kecoklatan.
Angkat dan dinginkan sebentar.
Langkah 2, buat adonan:Â Ambil wadah besar, campur kelapa sangrai, tepung ketan, gula pasir, garam, vanili bubuk dan air, aduk rata.
Jika terlalu kering, beri air secukupnya, aduk rata lagi hingga menjadi adonan yang dapat dicetak.
Langkah 3, cetak adonan:Â Siapkan loyang dan cetakan bulat berbentuk ring (atau sesuai selera). Letakkan ring di atas loyang, beri 1 sdm adonan, ratakan.
Lepaskan ring, kerjakan sampai selesai untuk sisa adonan. Beri jarak 1 cm antar kue.
Langkah 4, panggang kue sagon:Â Panggang dalam oven api kecil 160 derajat celcius sampai matang sekitar 30 menit.
Langkah 5, penyajian:Â Angkat dan dinginkan. Simpan dalam wadah tertutup rapat.
Itulah resep kue sagon kelapa sederhana. Tidak ada yang sulit bukan? Cobain bikin sekarang juga yuk.