in

Resep Peyek Udang Sederhana, 3 Langkah Jadi!

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com –  Sedang mencari resep peyek udang sederhana dan bisa dibikin sendiri di rumah? Tenang, kamu sudah berada di tempat yang tepat.

Cara membuat peyek udang sebenarnya tidaklah sulit, dan tidak berbeda jauh dengan membuat peyek pada umumnya, hanya saja untuk bahan utamanya mengunakan udang.

resep peyek udang
Peyek udang, image by IG: @nawang.okta

Bahan untuk membuat peyek udang pun bisa dengan mudah dicari di sekitar tempat tinggal kita.

Penasaran ingin segera mencoba membuatnya? Berikut ini ada rekomendasi resep peyek udang sederhana yan cukup beberapa langkah saja.

Simak sampai akhir ya!

Resep Peyek Udang Sederhana

Tipe: Camilan

Masakan: Khas Indonesia

Bahan Resep:

  • 250 gram udang ukuran kecil, buang kepala
  • 100 gram tepung terigu
  • 50 gram maizena
  • 250 ml air
  • 5 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya, iris tipis-tipis

Bumbu halus :

  • 5 siung bawang putih
  • 1 sdt munjung ketumbar
  • 3 btr kemiri
  • 1 cm kunyit
  • 1 sdt garam sesuai selera

Petunjuk Resep:

Langkah 1, buat adonan: Campur terigu dan maizena di mangkok, beri bumbu halus, tuang air sedikit demi sedikit, aduk rata hingga tidak bergerindil.

Langkah 2, masukkan daun jeruk: Masukkan daun jeruk di adonan, aduk rata.

Langkah 3, goreng: Panaskan minyak, ambil adonan tepung sebanyak 1 sendok sayur, beri udang 3 ekor. Goreng di minyak banyak hingga kuning keemasan. Sajikan.

Tips membuat peyek udang

1. Disarankan pakai udang ukuran kecil saja, agar peyek tidak gampang melempem.

2. Pastikan minyak sudah panas saat menang adonan.

3. Pakai minyak yang banyak dan goreng mengunakan api yang sedang cenderung kecil.

Itulah resep peyek udang sederhana, tidak ada yang sulit bukan? Gimana menurut kalian? Jangan lupa tulis komentar di kolom yang ada di bawah ini ya!

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 1

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.