in

Resep Rawon Daging Sapi Simpel, Hanya 3 Langkah Saja

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com – Mencari resep rawon daging sapi simpel yang bisa dibikin di rumah? Tenang, kamu sudah berada di tempat yang tepat.

Siapa sih yang tidak kenal dengan rawon daging sapi? Masakan khas Jawa Timur ini bisa kita temui dimana saja, karena banyak sekali yang menjajakannya.

Resep Rawon Daging Sapi, Image by IG : @dapur_miniku/
Resep Rawon Daging Sapi, Image by IG : @dapur_miniku/

Alasan kenapa banyak sekali penjual rawon, salah satunya karena masakan ini memang memiliki tempat tersendiri dihati para penggemarnya.

Walaupun mudah ditemui, namun bukan berati kita harus selalu membeli saat ingin memakannya bukan? Karena kita juga bisa membuat rawon sendiri dirumah.

Cara membuat rawon sebenarnya tidak sulit kok, bahkan cukup 3 langkah saja. Penasaran gimana caranya? Simak ulasan lengkapnya berikut ini tentang resep rawon daging sapi.

Resep Rawon Daging Sapi Simpel, Hanya 3 Langkah Saja

Tipe: Hidangan Utama

Masakan: Khas Jawa Timur

Waktu persiapan: 15 Menit

Waktu Memasak: 40 Menit

Total Waktu: 1 Jam 15 Menit

Bahan Resep:

  • 500 gram daging sapi (biasanya berlemak)
  • 2 liter air
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang daun bawang, iris kasar
  • 5 lembar daun jeruk
  • 2 cm lengkuas , memarkan
  • 2 batang serai, memarkan
  • 1/2 sdm gula merah
  • Secukupnya garam

Bahan Bumbu halus:

  • 7 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 3 buah cabe merah besar buang bijinya
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • 6 buah keluwek ambil isinya, seduh air panas
  • 1 sdt terasi matang

Pelengkap:

  • toge pendek
  • bawang merah goreng
  • daun bawang
  • sambal
  • jeruk nipis

Petunjuk Resep:

Langkah 1, merebus daging: Didihkan air dalam panci, masukkan daging, daun salam & lengkuas, rebus selama 15 menit aja, angkat daging.

Potong-potong, saring sisa air rebusan, masukkan kembali daging dalam air rebusan, sisihkan.

Langlah 2, Menumis: Haluskan bahan bumbu halus lalu tumis hingga wangi, setelah itu masukkan daun jeruk dan serai, aduk-aduk sampai bumbu matang, matikan api, tuang bumbu kedalam rebusan daging.

Langkah 3, panaskan lagi daging: Panaskan kembali panci berisi daging, bumbui garam dam gula merah, masak hingga daging empuk serta bumbu meresap.

Setelah itu tambahkan daun bawang. Koreksi rasa, bila sudah pas matikan api, sajikan dengan pelengkap.

Itulah rekomendasi resep rawon daging sapi simpel, mudah sekali bukan? Selamat memasak.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 4.2 / 5. Jumlah 44

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.