in

Resep Roti Goreng Sederhana, Cuma 6 Langkah Pembuatan!

gnews piknikdong
Bagikan:

Sedang mencari resep roti goreng sederhana yang enak dan tidak ribet? Ya kamu berada ditempat yang tepat.

Cara membuat roti goreng sebenarnya tidak sulit kok, berikut ini ulasan tentang resep dan cara membuat roti goreng.

Biasanya, roti goreng menggunakan tepung terigu dengan protein yang tinggi agar seratnya bagus. Nah, pada kesempatan kali ini kita akan membuat roti goreng dengan menggunakan tepung terigu dengan protein sedang, agar tekturnya lebih empuk. Simak yuk!

Resep Roti Goreng Sederhana, Cuma 6 Langkah Pembuatan!
Resep Roti Goreng Sederhana

Cara membuat roti goreng memang tidak sulit dan bisa dibilang cukup sederhana. Berikut ini ulasan lengkap dengan langkah-langkah pembuatannya.

Tipe: Hidangan Pembuka

Masakan: Khas Indonesia

Jumlah Yang Dihasilkan Resep: 5-10 Roti

Kalori: 329 kcal

Waktu persiapan: 1J30M

Total Waktu: 45M

Bahan Resep:

  • 250 gram tepung terigu protein sedang
  • 2 butir kuning telur
  • 60 gram gula pasir
  • 2 sdt ragi instan (fermipan)
  • 100 ml air hangat
  • 25 gram mentega
  • 1 sachet susu bubuk (27 gr)
  • bahan isian : meses/selai coklat/abon (sesuai selera)
  • putih telur (bahan lapisan)
  • tepung panir (bahan lapisan)

Petunjuk Resep:

Langkah 1, buat larutan: Larutkan ragi instan dengan air hangat dan sedikit gula.

Langkah 2, buat adonan: Campurkan tepung terigu, kuning telur, gula pasir, susu bubuk, campuran ragi instan dan air. Aduk dan uleni sebentar. Tambahkan mentega. Uleni hingga kalis elastis dan muncul windowpane.

Langkah 3, bulatkan/cetak: Bulatkan dan tutup dengan serbet. Diamkan selama 1 jam, hingga mengembang 2x lipat.

Langkah 4, masukkan isian: Kempiskan, lalu bagi masing-masing 50 gram. Isi dengan bahan isian. Bulatkan. Diamkan selama 15 menit.

Langkah 5, celupkan bahan lapisan: Setelah adonan dibentuk dan diisi, celupkan dalam sisa putih telur, balur dengan tepung panir.

Langkah 6, goreng roti: Goreng dengan minyak panas dan api sedang. Balik sekali saja ketika sudah kecoklatan. Angkat dan sajikan.

Itulah resep roti goreng sederhana yang empuk dan enak banget, tidak sulit bukan? Selamat memasak.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata / 5. Jumlah

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.