in

Resep Singkong Thailand Istimewa, Cukup 4 Langkah!

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com – Sedang mencari resep singkong Thailand istimewa yang cara membuatnya mudah banget? Ya kamu berada ditempat yang tepat.

Singkong Thailand merupakan makanan berbahan dasar utama singkong yang direbus kemudian dalam penyajiannya disiram dengan vla lembut yang manis.

Resep Singkong Thailand, image by IG : @mienna_nana
Resep Singkong Thailand, image by IG : @mienna_nana

Singkong Thailand memang bisa dibilang mirip dengan kolak singkong, hanya proses pembuatannya berbeda.

Apabila kolak, kuah yang digunakan dicampur lalu diberi gula merah, sedangkan untuk singkong Thailand ini kuah santannya dipisah serta memiliki tekstur lebih kental.

Cara membuat Singkong Thailand cukup mudah kok, selain itu bahan hingga alat yang digunakan mudah sekali kita temui di sekeliling kita.

Penasaran ini mencoba membuatnya? Berikut ini ada rekomendasi resep singkong Thailand Istimewa hanya 4 langkah saja. Simak yuk!

Resep Singkong Thailand Istimewa

Tipe: Hidangan Pembuka

Masakan: Khas Thailand

Jumlah Yang Dihasilkan Resep: 1 Porsi

Waktu persiapan: 20 Menit

Waktu Memasak: 30 Menit

Total Waktu: 1 Jam

Bahan Resep:

  • 300 gram singkong sudah dikupas, potong-potong
  • 750 ml air
  • 1 helai daun pandan
  • 100 gram gula pasir
  • 1/4 sdt garam
  • 200 ml santan/65 ml kara + air (bahan siram)
  • 1 helai daun pandan (bahan siram)
  • 1/4 sdt garam (bahan siram)
  • 1 sdm maizena larutkan dengan 1 sdm air (bahan siram)

Petunjuk Resep:

Langkah 1, rebus singkong: Rebus singkong dengan air dan daun pandan hingga mendidih.

Langkah 2, masukkan gula pasir dan garam: Setelah mendidih, masukkan gula pasir dan garam. Masak hingga singkong matang dan air susut. Matikan api.

Langkah 3, membuat vla/siraman: Masak santan dengan garam dan daun pandan hingga mendidih. Masukkan larutan maizena. Aduk-aduk hingga meletup-letup.

Langkah 4, tata dan sajikan: Ambil singkong dan tata singkong di piring. Beri vla secukupnya. Taburi dengan keju parut. Sajikan.

Itulah resep singkong Thailand istimewa. Tidak sulit bukan? Selamar memasak.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata / 5. Jumlah

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.