in

Rockfivetival Goes To Jogjarockarta 2022, Ini Cara Daftar dan Syaratnya!

gnews piknikdong
Bagikan:

Di tahun 2022, JogjaROCKarta Festival hadir kembali dengan konsep berbeda.

Salah satunya dengan program submission “ROCKFIVETIVAL Goes To JOGJAROCKARTA” untuk musisi-musisi ber-genre rock dari Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara.

Rockfivetival Goes To Jogjarockarta 2022
Line Up Jogjarockarta 2022

“Meskipun untuk tahun 2022 ini belum mendatangkan artis internasional, tapi kita akan mendatangkan banyak musisi dari tanah air, termasuk big four musik cadas Indonesia yaitu Burgerkill, Seringai, DeadSquad, dan Death Vomit.

Tidak hanya itu, JogjaROCKarta Festival 2022 juga akan memberi kesempatan bagi 2 band

Pemenang ajang ROCKFIVETIVAL Goes To JOGJAROCKARTA 2022 untuk turut tampil”,

jelas Ahmad Sobirin, selaku Project Manager JogjaROCKarta Festival 2022.

“Di JogjaROCKarta Festival 2022 ini direncanakan ada 3 panggung, yang akan diisi penampilan sekitar 50 band, selama dua hari berturut-turut.

JogjaROCKarta kali ini ingin lebih merangkul dan memberi ruang untuk musisi Jogja sendiri karena memang pelaksanaannya di Jogja,”

tambahnya.

ROCKFIVETIVAL Goes To JOGJAROCKARTA 2022 sebagai ajang pencarian musisi yang digagas oleh iKonser, Metranet, dan Telkom Regional 5 yang menyasar wilayah Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara.

Kegiatan ini diharapkan bisa menjadi regenerasi musisi-musisi rock, dan mewadahi pendistribusian karya agar dapat diakses lebih luas, melalui rangkaian aktivasi yang dituangkan ke dalam aplikasi iKonser, channel televisi kabel iKonser dan bermuara pada panggung JogjaROCKarta 2022.

Cara daftar ROCKFIVETIVAL Goes To JOGJAROCKARTA 2022

Untuk mendaftar sangatlah mudah, dimana cukup dengan mengisi form yang berada di ikonser.id dengan menyertakan 2 video (video klip atau video live session), serta persyaratan lain yang terdapat dalam formulir registrasi.

Peserta adalah musisi atau band yang berdomisili di setiap regional, dibuktikan cukup dengan 1 KTP dan terbuka untuk spesifik genre musik rock dan turunannya.

Syarat ikut Rockfivetival Goes To Jogjarockarta

Berikut ini syarat yang wajib dipenuhi untuk mengikuti Rockfivetival yang dikutip dari ikonser.id

  • Peserta wajib mengisi form registrasi di ikonser.id
  • Genre musik adalah rock (beserta keturunannya).
  • Materi adalah karya orisinil (TIDAK COVER).
  • Seleksi babak 1 mengunggah video musik (vclip/ live session) format HD  dan kualitas audio yang baik.
  • Durasi video maksimal 8 menit.
  • Materi video dan lagu tidak menyalahi SARA (suku, agama, ras, adat), tidak senonoh dan tidak menonjolkan unsur kekerasan yang memprovokasi suatu kelompok.
  • Peserta wajib mempromosikan di social media-nya menggunakan materi yang sudah disediakan oleh panitia selama mengikuti aktivasi ini.

Ketentuan Rockfivetival Goes To Jogjarockarta

1. Peserta adalah musisi/band berdomisili di wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara (Jember, Kediri, Madiun, Malang, Pasuruan, Sidoarjo, Denpasar, Gema, Singaraja, NTT dan NTB)

2. ROCKFIVETIVAL Goes To JOGJAROCKARTA 2022 terbuka untuk seluruh genre musik Rock beserta turunannya, dan jenis penampil musik (solo,duo, band dan sejenisnya) yang sesuai dengan karakter festival musik.

3. Registrasi melalui website ikonser.id, dengan mengisi form, lalu unggah 1 karya orisinil dalam bentuk video klip atau video live session berdurasi maksimal 8 menit untuk setiap video.

4. Materi video dan lagu tidak menyalahi SARA (suku, agama, ras, adat), tidak senonoh dan tidak menonjolkan unsur kekerasan yang memprovokasi suatu kelompok

5. Seluruh video peserta yang lolos seleksi administrasi akan diunggah ke aplikasi  iKonser secara serentak, untuk diambil 20 besar dengan vote terbanyak.

6. Band/musisi 20 besar yang lolos wajib menyertakan 1 karya orisinil lagi dalam bentuk video klip atau video live session berdurasi maksimal 8 menit, yang selanjutnya akan ditayangkan di iKonser Channel useeTV Ch. 459 SD | 959 HD secara terjadwal, untuk dipilih 10 besar berdasarkan viewers terbanyak.

7. 10 Band yang lolos ke grand final akan tampil secara offline untuk menentukan 2 band/musisi yang akan berkesempatan tampil di JogjaROCKarta 2022.

8. Peserta wajib mempromosikan di social media-nya menggunakan materi yang sudah disediakan oleh panitia selama mengikuti aktivasi ini

9. Peserta wajib menyisipkan akun @ikonserchannel @jogjarockartafestival @telkomindonesia @indihometv @metranetofficial selama mempromosikan aktivasi event ini di media sosial.

10. Peserta yang lolos sampai babak final, wajib bersedia mendaftarkan lagu yang dibawakan saat grand final di platform Langit Musik .

11. Batas submit karya paling lambat 23 Juli 2022.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 1

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Redaksi

Mengulas tentang ragam informasi menarik yang sedang trending saat ini secara detail dan berdasarkan fakta.