Piknikdong.com, Musik – Penyanyi pop yang akrab dengan lagu-lagu penuh rasa dan lirik menyentuh hati, Fabio Asher, kembali menghadirkan karya terbaru lewat single romantis berjudul “AKU BERJANJI”.
Dalam lagu ini, Fabio menyuguhkan kisah tentang seorang pria yang berusaha meyakinkan kekasihnya akan ketulusan cinta.

Namun, sang kekasih masih diliputi rasa takut akibat luka masa lalu, hingga sulit mempercayai cinta lagi.
Melalui liriknya, tokoh pria dalam lagu ini akhirnya berhasil membuktikan bahwa dirinya berbeda dari bayang-bayang masa lalu.
Menariknya, “AKU BERJANJI” lahir dari kolaborasi Fabio bersama Trakast dan Yafi Aria sebagai penulis lagu.
Untuk aransemen musik, Fabio menggandeng S/EEK sebagai produser, dengan dukungan Plato Ginting yang berperan sebagai vocal director.
Kehadiran single ini menjadi langkah segar bagi Fabio Asher yang sebelumnya lebih dikenal lewat deretan lagu galau seperti “Bertahan Terluka”, “Rumah Singgah”, “Tanpa Rasa Bersalah”, hingga “Berharap Kau Kembali” yang sukses mendominasi berbagai tangga lagu dalam dan luar negeri.
Album debutnya “EVERLAST” yang rilis tahun lalu pun menambah daftar prestasi yang mengesankan.
Fabio sendiri berharap, “AKU BERJANJI” bisa menjadi lagu yang dekat dengan hati pendengar setianya, terutama mereka yang menunggu sisi romantis darinya.
Kini, single terbaru Fabio Asher ini sudah bisa dinikmati di seluruh platform musik digital di Indonesia.












