Bersama Pondra NS, Artotel Yogyakarta Hadirkan Pameran Seni “Try Again. Fail Again. Fail Better.”

Bagikan:

Piknikdong.com, Hotel – Artotel Yogyakarta kembali menghadirkan sebuah pameran seni yang menarik, bertajuk “Try Again. Fail Again. Fail Better.”

Advertisements

Pameran ini tidak sekadar memamerkan karya visual, melainkan juga membuka ruang refleksi tentang arti gagal, proses bangkit, hingga perjalanan bersama mencari harapan baru.

Bersama Pondra NS, Artotel Yogyakarta Hadirkan Pameran Seni “Try Again. Fail Again. Fail Better.”
Pameran Seni “Try Again. Fail Again. Fail Better.”

Acara berlangsung mulai 19 September hingga 16 November 2025 di ARTSPACE, lobby Artotel Yogyakarta.

Judul pameran terinspirasi dari kutipan legendaris Samuel Beckett: “Ever tried. Ever failed. No matter. Try again. Fail again. Fail better.”

Advertisements

Kalimat sederhana namun penuh makna ini menjadi pengingat bahwa kegagalan bukanlah garis akhir, melainkan bagian dari proses yang membentuk jati diri dan membuka jalan perubahan.

Lewat beragam karya yang dipamerkan, para seniman mengangkat isu keterasingan dalam kehidupan modern: manusia yang kehilangan makna dari pekerjaannya, renggangnya relasi sosial, hingga keterputusasaan dalam menghadapi diri sendiri.

Visual-visual yang dihadirkan mengeksplorasi absurditas, ketidaksinkronan, dan disorientasi, sehingga penonton diajak merenungkan bagaimana kegagalan bisa dibaca sebagai bahasa, bukan sekadar beban.

“Pameran ini adalah ajakan untuk menatap kegagalan tanpa rasa malu, tanpa penyangkalan. Karena dari sanalah kita bisa menemukan arah baru, harapan baru,”

ujar Pondra.

“Dalam dunia yang terus mendesak kita untuk berhasil, pameran ini justru merayakan kegagalan sebagai bagian penting dari pertumbuhan kolektif.”

Tak berhenti pada refleksi personal, karya-karya yang ditampilkan juga menyinggung problem global: krisis iklim, ketidakadilan ekonomi, runtuhnya demokrasi, hingga wajah otoritarianisme yang kembali muncul di Indonesia.

Semua isu ini mempertegas relevansi seni sebagai medium kritik sekaligus solidaritas.

Di tengah nada kritik sosial tersebut, terselip pesan penguat: “Try Again. Fail Again. Fail Better.” bukan hanya kutipan, melainkan ajakan untuk bersama-sama membangun energi kolektif.

Dari kegagalan bersama, lahirlah semangat baru untuk bergerak menuju keadilan.

Andre Harso Binawan, General Manager Hotel Artotel Yogyakarta, menegaskan,

“Kami percaya bahwa seni memiliki peran vital sebagai cermin masyarakat. Lewat pameran ini, kami ingin menjadikan ARTSPACE bukan hanya galeri, tapi ruang kontemplasi dan percakapan tentang isu-isu yang sangat relevan hari ini.”

Pameran ini menampilkan delapan karya visual dari seniman lintas medium, masing-masing dengan cara pandang unik terhadap tema kegagalan dan keterasingan.

Acara ini terbuka untuk umum setiap hari, menjadikannya kesempatan istimewa bagi siapa saja yang ingin merasakan pengalaman seni yang lebih dalam.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi peringkat!

Peringkat rata-rata 0 / 5. Jumlah suara: 0

Jadilah orang pertama yang memberi peringkat pada postingan ini.

Kami mohon maaf jika postingan ini tidak bermanfaat bagi Anda!

Mari kita perbaiki postingan ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan postingan ini?

Penulis