Piknikdong.com, Jadwal – Timnas Indonesia siap menantang Arab Saudi pada laga perdana babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertemuan ini akan menjadi ujian awal bagi Garuda untuk menapaki jalan menuju Piala Dunia.

Modal optimis dimiliki Indonesia berkat catatan dua pertemuan terakhir melawan Arab Saudi.
Dari laga-laga sebelumnya, Jay Idzes dan kawan-kawan meraih satu kemenangan serta satu hasil imbang, menambah kepercayaan diri jelang duel mendatang.
Pertandingan Indonesia vs Arab Saudi dijadwalkan berlangsung di Stadion King Abdullah, Kamis (9/10) pukul 00.15 WIB.
Bagi penggemar yang ingin menyaksikan secara langsung, laga ini dapat diikuti melalui layanan live streaming Vision+.
Pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, pertemuan pertama di kandang Arab Saudi berakhir imbang 1-1 pada 5 September 2024.
Saat ganti laga di kandang Indonesia, Garuda sukses membungkam lawan 2-0 berkat brace Marselino Ferdinan di Stadion GBK, 19 November 2024.
Pelatih Patrick Kluivert menegaskan pentingnya duel melawan Arab Saudi. Ia menuntut anak asuhnya memberikan performa maksimal demi membuka peluang di babak berikutnya.
Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Pertandingan: Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Lokasi: Stadion King Abdullah, Jeddah
- Wkatu: Kamis (9/10) pukul 00.15 WIB /
- Link live streaming Indonesia vs Arab Saudi: Vision+ (Klik Disini!)












