in

10 Rekomendasi Blender Portable 2024 yang Bagus dan Awet!

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com, Rekomendasi – Bingung mencari rekomendasi blender portable 2024 yang bagus dan awet? Tenang, sekarang sudah berada di tempat yang paling tepat.

Sekarang ini gaya hidup sehat kini semakin digemari masyarakat. Salah satu kebiasaan baik yang mudah diterapkan adalah dengan mengonsumsi jus buah dan sayur segar.

Namun, kesibukan seringkali menjadi kendala untuk memenuhi kebutuhan nutrisi ini. Di sinilah peran blender portable menjadi solusi praktis.

Blender portable hadir dengan desain ringkas dan mudah dibawa ke mana saja. Alat ini memungkinkan kita untuk membuat jus segar kapanpun dan di manapun.

Memang tidak bisa dipungkiri jika terdapat banyak pilihan blender portable dengan berbagai fitur dan keunggulannya masing-masing. Hal ini tentu membuat bingung dalam memilih produk yang tepat.

Tips Memilih Blender Portable

Sebelum membeli blender portable, perhatikan beberapa faktor berikut:

1. Kebutuhan: Pertimbangkan seberapa sering akan menggunakan blender portable dan jenis jus/makanan yang ingin diolah.

2. Kapasitas: Pilihlah blender dengan kapasitas yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

3. Daya: Semakin tinggi daya blender, semakin kuat kemampuannya untuk menghancurkan bahan makanan.

4. Fitur: Beberapa blender portable dilengkapi dengan fitur tambahan seperti multiple speed, timer, dan auto-cleaning.

5. Harga: Sesuaikan budget dengan harga blender yang tersedia.

Rekomendasi Blender Portable 2024 yang Bagus dan Awet

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi blender portable terbaik 2024 yang bisa dipertimbangkan:

1. Nutribullet Go Series (Harga mulai 500 ribuan)

Nutribullet Go Series, rekomendasi blender portable
Nutribullet Go Series

Rekomendasi blender portable yang bagus dan awet yang pertama ada Nutribullet Go Series.

Blender portable ini memiliki fitur keamanan yang bagus, di mana tidak akan membiarkan mesin menyala jika tidak terpasang dengan benar sehingga aman untuk dibawa kemana pun.

Blender ini memiliki kekuatan 18K RPM yang mampu blending smoothies atau whey secara halus.

Dari segi baterai, Nutribullet Go Series memiliki kekuatan 2200 mAh yang mana dalam waktu kurang dari 3 jam, bisa untuk 11x blending.

Pilihan warna: Silver, Black, Red, White, Blue, Coral, Magenta, Turquoise, Cinammon

Aksesoris termasuk:

  • Dudukan motor 2200 Mah dilengkapi dengan blade
  • 1 gelas ukuran 385 ml
  • 1 Tutup gelas untuk bepergian dan tali
  • 1 Kabel USB tipe C
  • Buku panduan dan resep

2. Ecentio 2 cup Juicer Portable (Harga mulai 200 ribuan)

Ecentio 2 cup Juicer Portable, rekomendasi blender portable
Ecentio 2 cup Juicer Portable

Rekomendasi blender portable yang bagus dan awet kedua ada Ecentio 2 cup Juicer Portable.

Blender dengan merek ecentio ini cukup populer dan memiliki bentuk dan warna yang menarik khas hijau tua.

Dengan baterai 2000 mAh, yang membuatnya cukup tangguhm ditambah dengan bahan stainless steel dengan kaca tebal + 8 bilah pisau.

Kapasitas: 380 ml + 380 ml

Aksesoris termasuk:

  • 1 buah mesin juicer
  • 2 buah gelas kaca
  • 1 buah tutup
  • 1 buah instruksi manual dalam bahasa Inggris
  • 1 buah kabel cas usb

3. Welcook Premium Portable Blender Electronic (Harga mulai 300 ribuan)

Welcook Premium Portable Blender, rekomendasi blender portable
Welcook Premium Portable Blender

Rekomendasi blender portable yang bagus dan awet ketiga ada Welcook Premium Portable Blender Electronic.

Blender yang satu ini berukuran 400 ml, cocok banget di bawa waktu ke gym untuk blender whey prrotein.

Ukurannya sepesar botol minuman yan gmudah dibawa dan dibersihkan.

Salah satu keunggulannnya adalah bisa digunakan sebagai food processor. Selain itu dengan dibekali 6 mata pisau, dan memiliki kecepatan 20.000 rpm, blender ini bisa dipakai 7-9 kali dalam sekali isi baterai penuh.

Perlu diketahui jika blender portable ini juga bebas BPA dan desainnya pas untuk porsi makanan anak/bayi/mpassi.

Kapasitas: 400 ml

Akesoris termasuk:

  • 1 botol blender
  • 1 kabel USB

4. Deerma Blender Buah Wireless Portable Juicer 400ml (Harga mulai 300 ribuan)

Deerma Blender Buah Wireless Portable Juicer, rekomendasi blender portable
Deerma Blender Buah Wireless Portable Juicer

Deerma Blender Buah Wireless Portable Juicer merupakan solusi bagi yang punya mobilitas tinggi namun tetap ingin memenuhi gaya hidup sehat minum jus yang Anda buat.

Blender portable ini bisa dimasukan ke dalam tas, tanpa ribet, praktis, mesin yang powerful, baterai isi ulang, dan tentunya terjangkau dari segi harga.

Blender ini dirancang agar memudahkan langsung meminum jus atau menyimpan hasil juicer ke botol.

Blender sudah dilengkapi botol khusus yang juga bagian dari wadah blender itu sendiri.

Deerma Blender Buah Wireless Portable Juicer memiliki dua buah mata pisau yang tajam dapat dengan cepat membuat jus, milkshake hingga makanan cepat saji untuk bayi.

Kapasitas: 400ml

Aksesoris termasuk:

  • 1 x Xiaomi Deerma Blender Buah Wireless Portable Juicer 400ML – DEM-NU05
  • 1 x USB Cable
  • 1 x Brush

5. OEM Yiloo Juicer Cup Blender Portable (Harga mulai 200 ribuan)

OEM Yiloo Juicer Cup Blender Portable, rekomendasi blender portable
OEM Yiloo Juicer Cup Blender Portable

Rekomendasi blender portable yang bagus dan awet selanjutnya ada Yiloo Juicer Cup Blender Portable.

Dengan blender yang satu ini, membuat jus kini lebih mudah dan praktis.

Alat ini dibuat lebih ringkas, compact dan serba bisa. OEM Yiloo Juicer Cup Blender Portable merupakan juicer portable yang bisa dipakai dimana saja.

Dengan menggunakan daya baterai yang tahan sampai 3 jam, juicer ini mampu memblender dan menghancurkan buah serta sayur dengan cepat dan efektif.

Jika daya baterai habis, kita bisa charge alat ini dengan powerbank atau di alat eletronik lain yang memilik port USB.

Di desain dengan ukuran yang mungil dan mudah dibawa kemana saja untuk Anda yang sering bepergian atau banyak kegiatan di luar rumah.

Dengan teknologi Quick Clean akan memudahkan kita membersihkan wadah cangkir hanya dengan 1 menit.

Dilengkapi dengan badan cangkir yang terbuat dari bahan berkualitas tinggi tanpa BPA.

kapasitas: 400 ML

Aksesoris termasuk:

  • 1x Unit
  • 1x Kabel Cas
  • 1x Buku Manual

6. Emily Portable Blender Juicer (Harga mulai 200 ribuan)

Emily Portable Blender, rekomendasi blender portable
Emily Portable Blender

Rekomendasi blender portable yang ke enam ada mily Portable Blender yang merupakan blender serbaguna yang sangat cocok digunakan saat dirumah atau pun di luar.

Blender yang memiliki bentuk unik ini dilengkapi dengan bahan plastik Tritan membuat Emily Portable Blender tidak mudah pecah dan juga sudah BPA Free.

Wadah dari Portable Blender ini pun juga dapat digunakan untuk minuman dari suhu 0°C – 80°C.

Dengan mata kepala pemotong yang dibuat dari bahan Stainless Steel berkualitas yang tidak mudah berkarat dan pastinya menghasilkan teksture terbaik.

Kapasitas: 600ml dan 400ml

Aksesoris termasuk:

  • Tutup
  • Pegangan
  • Bodi utama
  • Bodi mesin
  • Tombol saklar
  • Lampu indikator

7. Vitamer Portable Blender (Harga mulai 200 ribuan)

Vitamer Portable Blender
Vitamer Portable Blender

Vitamer Portable Blender merupakan blender portable dengan kapasitas 350 mL berbahan berkualitas.

Blender portable ini dirancang praktis dan mudah dibawa kemana saja.

Memiliki 4 mata blender dan berkecepatan 20.000 rpm, blender portable ini bisa dipakai 10 – 15 kali bila battery full.

Sedangkan untuk Waktu pengisian batre bisa 3-5 jam saja.

Meneggunakan bahan PBA Free, blender portable ini aman untuk baby dan anak anak (dapat digunakan sebagai baby food processor).

Kapasitas: 350 ml

8. Blender Sharp EM-P01-BK (Harga mulai 200 ribuan)

Blender Sharp EM-P01-BK
Blender Sharp EM-P01-BK

Rekomendasi blender portable selanjutnya ada Sharp EM-P01-BK yang merupakan blender terbuat dari material plastik berkualitas dan bebas BPA.

Blender ini dirancang dengan desain yang elegan untuk menunjang tampilan ruang dapur.

Daya listriknya yang rendah yakni 240 watt mampu memberikan hasil yang sehat dan cepat.

Dengan adanya satu tombol pengoperasian, menjadikan blender ini mudah digunakan.

Kapasitas: 0.6 Liter

9. Konka Juicer Portable (Harga mulai 200 ribuan)

Konka Juicer Portable
Konka Juicer Portable

Konka Juicer Portable merupakan blender portable yang ringan, mudah dipasang dan mudah dibersihkan.

Blender yang satu ini memiliki kekuatan mesin 300W dengan 4 mata pisau yang terbuat dari food grade stainless steel 304 dapat membuat jus lebih cepat halus.

Blender portable ini sangat multifungsi, di mana dapat membuat jus, milkshake, smoothies dan campuran berbagai jenis buah dan sayuran.

Menggunakan material bodi ABS dan gelas berbahan PP kualitas terbaik untuk perlindungan dari suhu lebih tinggi dan aman digunakan.

Selain itu terdapat karet silikon mencegah terjadinya bocor.

Kapasitas: 300 ml

Aksoris termasuk:

  • 1x Mesin blender
  • 2x Tutup botol
  • 1x Buku manual

10. Pisces Portable Blender Juice (Harga mulai 300 ribuan)

Pisces Portable Blender Juice
Pisces Portable Blender Juice

Rekomendasi blender portable yang bagus dan awet selanjutnya ada Blender dari Pisces Electronics.

Blender yang satu ini sangat pas untuk yang memiliki gaya hidup sehat dan menyukai kepraktisan.

Blender cantik ini berkapasitas 350 ml yang bisa digunakan sebagai tumbler.

Sangat pas dibawa untuk traveling atau ketika bepergian bersama si kecil (untuk membuat MPASI).

Kapasitas: 300 ml

Kelebihan :

  • Terbuat dari bahan Food Grade
  • Ideal untuk Melumat Buah
  • 2 Pisau Stainless Steel
  • Suara halus
  • Ada magnetic charging

Itulah rekomendasi blender portable 2024 yang bagus dan awet. Semoga bisa membantu dalam memilih produk yang tepat.

Ingatlah untuk selalu memperhatikan kebutuhan dan budget sebelum membeli.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 4

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Redaksi

Mengulas tentang ragam informasi menarik yang sedang trending saat ini secara detail dan berdasarkan fakta.