Piknikdong.com, News – Sedang mencari informasi tentang cara beli tiket Damri di Indomaret? Ya, sekarang sudah berada di tempat yang sangat tepat.
Damri kembali berinovasi untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan akses transportasi yang nyaman.
Mulai sekarang, tiket perjalanan DAMRI bisa dibeli langsung di seluruh gerai Indomaret yang tersebar luas di Indonesia.

Kerja sama ini membuka opsi baru bagi penumpang, karena pembelian tiket jadi lebih simpel, cepat, dan dekat dengan lokasi tempat tinggal.
Kehadiran layanan ini juga memperluas jangkauan Damri, sehingga semakin banyak masyarakat yang bisa menikmatinya tanpa ribet.
Menariknya, peluncuran kanal pembelian tiket di Indomaret ini dibarengi dengan promo spesial.
Setiap transaksi pembelian tiket DAMRI lewat Indomaret akan mendapatkan potongan harga Rp10.000.
Promo berlaku mulai 20 September hingga 20 Oktober 2025, dengan jadwal keberangkatan hingga akhir tahun, tepatnya 31 Desember 2025.
Beberapa rute populer dengan harga lebih hemat antara lain:
- Jakarta – Purwokerto mulai Rp140.000
- Jakarta – Wonosobo mulai Rp180.000
- Jakarta – Yogyakarta mulai Rp215.000
- Jakarta – Palembang mulai Rp325.000
(Ditambah berbagai rute menarik lainnya).
Cara beli tiket Damri di Indomaret
Cara membeli tiket di Indomaret sangatlah gampang, berikut ini langkah-langkahnya:
- Datangi kasir Indomaret terdekat.
- Pilih rute dan jadwal keberangkatan sesuai kebutuhan.
- Lakukan pembayaran, lalu terima struk transaksi yang sah sebagai tiket resmi DAMRI.
Dengan sistem ini, calon penumpang tidak perlu lagi antre di loket. Semuanya bisa diurus lebih fleksibel dan menjangkau masyarakat luas.
Head of Corporate Communication Damri, Atikah Abdullah, menegaskan bahwa langkah ini merupakan wujud komitmen perusahaan dalam meningkatkan akses layanan transportasi.
“Kami ingin memastikan setiap pelanggan dapat mengakses tiket perjalanan DAMRI dengan lebih mudah.
Kolaborasi ini diharapkan memberi kenyamanan ekstra sekaligus membawa layanan DAMRI lebih dekat ke masyarakat, sehingga semua kalangan dapat menikmati perjalanan yang mudah, aman, dan terjangkau.”
jelasnya.












