10 Drama Korea Terbaik yang Pernah Dibintangi Kim Sae Ron

Bagikan:

Piknikdong.com, News – Kabar duka kembali menyelimuti industri hiburan Korea Selatan. Aktris Kim Sae Ron ditemukan tak bernyawa di kediamannya pada Minggu, 16 Februari 2025, waktu setempat.

Kepergiannya di usia 24 tahun mengejutkan banyak orang, terutama para penggemar dan pecinta drama Korea yang telah mengikuti perjalanannya di dunia seni peran.

Dilansir dari My Drama List, Kim Sae Ron dikenal sebagai aktris berbakat yang telah menunjukkan kepiawaiannya sejak kecil. Ia memulai karier aktingnya di usia sembilan tahun dan memberikan kontribusi besar bagi industri hiburan Korea Selatan.

Namanya mulai dikenal luas setelah membintangi film Brand New Life dan The Man From Nowhere. Berkat perannya di The Man From Nowhere, Kim Sae Ron bahkan berhasil meraih penghargaan Aktris Baru Terbaik dalam ajang 8th Korean Film Awards.

Kim Sae Ron sempat berencana untuk kembali ke industri hiburan dengan nama baru, Kim A Im. Ia ingin memulai lembaran baru dalam kariernya setelah terlibat dalam kasus kecelakaan akibat mengemudi dalam keadaan mabuk (DUI) pada 17 Mei 2022.

Selama 15 tahun berkiprah di dunia hiburan, Kim Sae Ron telah membintangi berbagai drama Korea yang sukses menarik perhatian penonton.

Berikut adalah beberapa drama populer yang pernah diperankannya.

10 Drama Korea yang Dibintangi Kim Sae Ron

1. Kiss Sixth Sense

Kiss Sixth Sense
Kiss Sixth Sense, image: Istimewa

Drama ini menceritakan kisah seorang eksekutif pemasaran jenius yang memiliki keunikan luar biasa—setiap kali mencium seseorang, ia dapat melihat masa depan orang tersebut.

Kim Sae Ron sendiri tampil dalam episode 3 dan 9. Meskipun perannya tidak dominan, kehadirannya tetap memberi warna tersendiri dalam alur cerita yang menarik untuk disaksikan.

2. Nobody Knows

Nobody Knows
Nobody Knows, image: Istimewa

Nobody Knows mengisahkan seorang detektif andal yang terus dihantui oleh tragedi kelam—kematian sahabatnya 19 tahun silam akibat aksi seorang pembunuh berantai. Dengan tekad bulat, ia berusaha mengungkap kebenaran dan mencegah kejadian serupa terulang.

Dalam drama ini, Kim Sae Ron berperan sebagai versi muda dari Cha Young Jin. Lewat adegan kilas balik, ia menggambarkan masa remaja karakter tersebut, termasuk momen memilukan saat kehilangan sahabatnya di tangan sang pembunuh.

3. The Great Shaman Ga Doo-Shim

The Great Shaman Ga Doo-Shim
The Great Shaman Ga Doo-Shim

Di drama ini, Kim Sae Ron memerankan Ga Doo Shim, seorang remaja 18 tahun yang lahir dengan takdir sebagai dukun.

Bersama seorang teman sekelasnya, ia harus berhadapan dengan roh jahat yang mengancam keselamatan sekolah mereka.

4. Glamorous Temptation

Glamorous Temptation
Glamorous Temptation

Glamorous Temptation merupakan drama Korea yang menggabungkan unsur melodrama, romansa, dan politik. Kisahnya berpusat pada Shin Eun Soo, seorang wanita biasa yang tanpa disadari terseret ke dalam kehidupan para elit, penuh intrik dan permainan kekuasaan.

Saat memasuki dunia orang-orang berpengaruh, ia harus menghadapi berbagai rintangan, termasuk pengkhianatan yang mengubah hidupnya.

Kim Sae Ron berperan sebagai Shin Eun Soo di masa muda, menampilkan kisah remaja yang harus menghadapi kenyataan pahit setelah kehilangan sang ayah dalam insiden misterius.

5. The Queen’s Classroom

The Queen's Classroom
The Queen’s Classroom

Kim Sae Ron memerankan karakter Kim Seo Hyun, seorang siswi yang berada di bawah bimbingan seorang guru dengan kepribadian tegas dan penuh misteri.

Drama ini menggali hubungan antara guru dan murid, memperlihatkan bagaimana setiap interaksi membawa pelajaran berharga yang mengubah cara pandang mereka terhadap kehidupan.

6. I Miss You

I Miss You
I Miss You

Drama ini mengisahkan kisah cinta pertama yang penuh luka antara Lee Soo Yeon dan Han Jung Woo.

Saat masih remaja, mereka menghadapi tragedi yang membuat mereka terpisah. Namun, takdir mempertemukan mereka kembali setelah bertahun-tahun, membawa serta kenangan pahit dan perasaan yang belum sepenuhnya hilang.

Kim Sae Ron berperan sebagai Bo Ra, sahabat Lee Soo Yeon muda (diperankan oleh Kim So-hyun). Meskipun memiliki peran kecil, kehadirannya membantu menggambarkan masa remaja yang sulit dan penuh luka emosional.

7. Can You Hear My Heart

Can You Hear My Heart
Can You Hear My Heart

Di drama ini, Kim Sae Ron berperan sebagai Bong Woo Ri muda, seorang gadis yang gigih mencari keberadaan ayah dan saudara tirinya yang menghilang.

Kisah ini menyoroti perjalanan emosionalnya yang penuh dengan cinta, kehilangan, dan berbagai rintangan yang menguji ketabahannya.

8. Hi! School – Love On

Hi! School - Love On
Hi! School – Love On

Kim Sae Ron berperan sebagai Lee Seul Bi, seorang malaikat yang turun ke dunia manusia setelah menolong seorang siswa.

Drama ini menghadirkan kisah yang memadukan unsur fantasi dan romansa remaja, di mana Seul Bi harus menyesuaikan diri dengan kehidupan manusia sambil menghadapi berbagai tantangan yang tak terduga.

9. Leverage

Leverage
Leverage

Leverage adalah drama aksi kriminal yang diadaptasi dari serial Amerika dengan judul yang sama. Cerita ini mengikuti Lee Tae Joon, mantan penyelidik asuransi terbaik yang memilih keluar dari pekerjaannya setelah mengalami kehilangan besar.

Ia kemudian mengumpulkan sekelompok ahli dengan keahlian unik untuk menipu dan menjatuhkan para konglomerat yang menyalahgunakan kekayaan mereka.

Kim Sae Ron berperan sebagai Go Na Byul, seorang pencuri ulung dengan keahlian menyamar dan kemampuan parkour yang luar biasa.

Di balik sikapnya yang dingin dan misterius, ia adalah sosok yang setia pada tim, meski menyimpan masa lalu kelam yang membentuk dirinya.

10. Bloodhounds

Bloodhounds
Bloodhounds

Bloodhounds adalah drama aksi-thriller Korea yang menampilkan Kim Sae Ron, Woo Do Hwan, dan Lee Sang Yi dalam peran utama.

Serial ini diangkat dari webtoon populer karya Jung Chan dan menyajikan ketegangan serta aksi mendebarkan sepanjang ceritanya.

Drama ini mengisahkan perjalanan Kim Gun Woo, seorang mantan petinju yang terpaksa meninggalkan ring dan terjun ke dunia penagihan utang demi membantu ibunya yang terjerat hutang pada rentenir.

Sementara itu, Kim Sae Ron memerankan Kim Hyeon Ju, seorang wanita tangguh yang sudah berpengalaman dalam dunia penagihan dan memiliki keahlian khusus dalam menghadapi para peminjam bandel.