Grand Mercure Bali Seminyak Hadirkan Promo Natal dan Tahun Baru Dekat Pantai Double Six

Bagikan:

Piknikdong.com, Hotel – Menjelang periode liburan, Grand Mercure Bali Seminyak hadir sebagai tempat yang pas untuk melepas penat, menikmati suasana tropis, dan merayakan momen spesial bareng keluarga, pasangan, maupun sahabat.

Advertisements

Berada hanya beberapa langkah dari Double Six Beach, hotel ini memadukan sentuhan budaya Bali dengan fasilitas modern yang serba nyaman.

Grand Mercure Bali Seminyak Hadirkan Promo Natal dan Tahun Baru Dekat Pantai Double Six
Grand Mercure Bali Seminyak

Kamar Nyaman & Fasilitas Lengkap untuk Keluarga dan Pebisnis

Hotel ini punya 269 kamar dan suite yang lega dengan desain elegan. Bukan cuma itu, ada tiga kolam renang outdoor yang cantik lengkap dengan pool bar, spa, kids club, serta ballroom besar yang muat sampai 250 orang menjadikannya salah satu yang terbesar di kawasan Seminyak.

Jadi, cocok untuk liburan santai maupun event bisnis. Lokasinya pun strategis, dekat pantai, pusat belanja, hingga hiburan malam Seminyak, membuat pengalaman menginap makin seru.

Promo Meriah Akhir Tahun

Advertisements

Untuk menyambut musim liburan, Grand Mercure Bali Seminyak menawarkan dua event spesial:

Christmas Flavour of The World

  • Sajian buffet Natal dengan hidangan spesial dari berbagai negara.
  • Harga: IDR 599.000++ per orang
  • Selasa, 24 Desember 2025 | 19.00 – 21.00 WITA
  • Batur Restaurant

Sudah termasuk:

  • Festive World Signature Buffet
  • Segelas wine gratis
  • Hiburan spesial
  • Penampilan paduan suara Natal dari YPK Bali, organisasi nirlaba yang memberikan rehabilitasi bagi penyandang disabilitas.

Tropicana Fiesta – Pesta Tahun Baru 2026

Rayakan pergantian tahun dengan pesta tropis penuh warna di Seminyak.

  • Harga: Mulai dari IDR 827.000++ per orang
  • Rabu, 31 Desember 2025 | 19.30 – 23.00 WITA
  • Batur Restaurant, Lagoon Bar & Cabana

Termasuk:

  • All You Can Eat Dinner
  • Live Band Performance
  • Glow in the Dark Show
  • Fire Dance Show
  • Kids-Friendly Activities
  • Doorprizes menarik

Pesan dari General Manager

Bapak Yakob Zaini, General Manager Grand Mercure Bali Seminyak, menyampaikan:

“ Berlokasi strategis di Seminyak, hanya beberapa langkah dari pantai, Grand Mercure Seminyak siap menyambut Anda di musim penuh sukacita ini.

Menutup tahun, kami hadir dengan sajian meriah, hiburan seru, dan momen kebersamaan yang hangat untuk dinikmati bersama orang-orang tercinta.

Mari rayakan keajaiban akhir tahun bersama kami dan ciptakan kenangan indah yang penuh tawa, kebahagiaan, dan kebersamaan.”

Tempat Sempurna untuk Merayakan dan Bersantai

Grand Mercure Bali Seminyak bukan hanya menawarkan kenyamanan, tapi pengalaman liburan penuh kesan.

Momen akhir tahun jadi waktu paling pas untuk menikmati keramahan khas Bali dalam suasana modern, hangat, dan berkelas.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi peringkat!

Peringkat rata-rata 0 / 5. Jumlah suara: 0

Jadilah orang pertama yang memberi peringkat pada postingan ini.

Kami mohon maaf jika postingan ini tidak bermanfaat bagi Anda!

Mari kita perbaiki postingan ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan postingan ini?

Penulis