in ,

6 Fakta Menarik Gerhana Bulan 26 Mei 2021 Yang Wajib Kalian Ketahui!

gnews piknikdong
Bagikan:

Pasti sudah tahu kan jika nanti malam bakal ada gerhana bulan total yang hanya terjadi ratusan tahun sekali?

Advertisements

Gerhana bulan 26 mei 2021 ini bisa disaksikan di seluruth wilayah Indonesia, yang puncak gerhana akan terjadi pada pukul 18.18 WIB, 19.18 WITA dan 20.18 WIT.

Fakta Menarik Gerhana Bulan Total 26 Mei 2021, Gambar oleh Mario Eppinger dari Pixabay
Gerhana Bulan, Gambar oleh Mario Eppinger dari Pixabay

Dibalik fenomena langka ini, ada fakta unik dan menarik untuk disimak lho, apa sajakah itu?

Fakta menarik gerhana bulan 26 Mei

1. Waktu gerhana yang cukup singkat

Gerhana bulan total 26 Mei 2021 berlangsung cukup singkat, dimana durasi gerhana totalnya hanya berlangsung selama 18 menit 28 detik.

Untuk waktu puncaknya terjadi pada pukul 18.18.43 WIB / 19.18.43 WITA / 20.18.43 WIT (delta T = 69 detik) dengan magnitudo umbra 1,0153 dan magnitude penumbra 1,9787.

2. Bisa dinikmati tanpa alat bantu optik

Fakta gerhana bulan 26 Mei 2021 ini bisa dinikmati tanpa menggunakan alat bantu optik apapun lho.

Advertisements

Cukup dengan keluar rumah dan mencari posisi bulan ada dimana.

3. Spesial karena jarak Bulan ke Bumi cukup dekat

Dikutip dari Instagram Pusat Sains Lapan, gerhana bulan pada malam hari ini memang spesial, karena beriringan dengan perigee, dimana merupakan jarak terdekat antara bulan dengan bumi.

Ketika fenomena ini terjadi, bulan akan tampak lebih besar dan lebih terang, walaupun perubahan jaraknya hanya beberapa kilometer.

4. Bertepadan dengan Hari Raya Waisak

Ya, gerhana bulan 26 Mei 2021 juga bertepatan dengan Hari Raya Waisak, yang dirayakan umat Budha.

Advertisements

Ternyata fenomena ini juga pernah terjadi jaman dulu, dimana juga bertepatan dengan Hari Raya Waisak, saat itu pada tanggal 24 Mei 1910, 14 Mei 1938, 14 Mei 1957, 25 Mei 1975, dan 16 Mei 2003.

5. Tidak hanya Indonesia, beberapa Negara lain juga bisa menikmatinya

[artikel number=1 tag=”gerhana”]

Gerhana bulan 26 Mei 2021 juga bisa dinikmati beberapa Negara lain. Secara global, Gerhana bulan total akan terlihat di Asia Timur, Asia Tenggara, Australia, Selandia Baru, Oseania dan sebagian besar benua Amerika.

6. Bulan akan tampak berwarna merah

Fakta yang keenam bulan tampak berwarna merah yang dikenal dengan super Super Blood Moon.

Jadi warnanya akan kemerahan, kita bisa melihat perbedaan dengan jelas sebelum dan sesudah gerhana bulan total.

Itulah fakta menarik seputar gerhana bulan total 26 Mei 2021 malam nanti. Jadi jangan lupa set alaram agar tidak terlewat untuk melihatnya ya!

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 5

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.