Piknikdong.com, News – Kabar baik buat para pencinta traveling, khususnya backpacker!
Kini menjelajah keindahan Kawah Ijen jadi jauh lebih mudah dan murah berkat layanan terbaru dari DAMRI untuk kawasan strategis pariwisata nasional (KSPN).

Rute Terminal Genteng Baru – Kawah Ijen via Stasiun KA Banyuwangi Kota ini hadir sebagai solusi akses transportasi yang praktis dan nyaman untuk menuju salah satu destinasi andalan di Jawa Timur.
Menurut Atikah Abdullah, Head of Corporate Communication DAMRI, rute ini merupakan bentuk nyata dukungan DAMRI terhadap pengembangan wisata lokal.
Wisatawan, baik lokal maupun mancanegara, kini bisa langsung terhubung dari pusat kota ke pintu masuk Kawah Ijen tanpa ribet.
Jadwal Damri Fleksibel, Harga Super Terjangkau!
Layanan bus DAMRI ini siap mengantar kamu setiap hari dengan pilihan jadwal damri yang cocok buat penikmat sunrise hingga pemburu fenomena langka “blue fire” di Kawah Ijen:
- Dari Terminal Genteng Baru ke Kawah Ijen: berangkat pukul 07.00 & 21.00 WIB
- Dari Stasiun KA Banyuwangi Kota ke Kawah Ijen: berangkat pukul 23.15 WIB
- Dari Kawah Ijen ke Terminal Genteng Baru & Stasiun KA Banyuwangi Kota: berangkat pukul 09.00 & 14.00 WIB
Soal harga? Tenang, cukup Rp15.000 saja per orang untuk sekali jalan.
Budget backpacker-friendly banget, kan?
Transportasi ini benar-benar didesain agar siapa saja bisa menikmati liburan ke Kawah Ijen, termasuk kamu yang suka jalan spontan di akhir pekan.
Bisa Pesan Online & Bayar Non-Tunai
Kamu bisa pesan tiket lewat aplikasi DAMRI Apps, atau langsung di lokasi keberangkatan.
Pembayarannya pun praktis, cukup pakai QRIS, kartu debit, kartu kredit, atau e-money. Semuanya serba digital dan cepat!
Butuh info lebih lanjut? Bisa langsung kontak ke call center 1500-825, email ke cs@damri.co.id, atau cek media sosial resmi @damriindonesia.












