in

Resep Es Campur Sederhana, 3 Langkah Aja!

gnews piknikdong
Bagikan:

Saat cuaca sedang panas-panasnya, tentu menu yang paling nikmat adalah es campur.

Advertisements

Nah, bicara soal es campur di Indonesia sendiri memiliki banyak sekali varian, mulai dari yang mudah dibuat hingga yang ribet.

Resep Es Campur Sederhana
ILUSTRASI Es Campur Sederhana, image by IG: @amungku

Pada kesempatan kali ini, piknikdong bakal bahas salah satu resep es campur sederhana, jadi siapapun bisa dengan mudah membuat di rumah.

Penasaran seperti apa resepnya dan bahan es campurnya apa saja? Simak ulasan lengkapnya dibawah ini.

Resep Es Campur Sederhana, 3 Langkah Aja!
Resep Es Campur Sederhana

Seperti judulnya, cara membuat es campur berikut ini sangatlah sederhana, yuk simak langkah demi langkah pembuatannya.

Tipe: Minuman Segar

Advertisements

Masakan: Khas Indonesia

Total Waktu: 30M

Bahan Resep:

  • 150 gram kelapa muda, dikeruk lebar
  • 25 gram sagu mutiara merah, direbus
  • 100 gram alpukat, dikeruk lebar
  • 100 gram nangka, dipotong-potong
  • 200 gram susu kental manis putih
  • es batu (serut, secukupnya)
  • Bahan sirup:
  • 450 gram gula pasir
  • 350 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 2 lembar daun pandan, diikat
  • 1/2 sdt garam
  • 1/8 sdt pewarna merah muda
Advertisements

Petunjuk Resep:

Langkah 1, membuat sirup: Rebus bahan sirup sampai mendidih di atas api kecil. Angkat dan buang daun pandan. Dinginkan.

Langkah 2, racik sirup: Masukkan sirup ke dalam es serut sedikit–sedikit. Aduk rata.

Langkah 3, racik es campur: Tata kelapa muda, sagu mutiara, alpukat, dan nangka. Tuang susu kental manis. Sendokkan es campur ke dalam gelas. Sajikan dingin.

Tips membuat es campur sederhana

1. Untuk lebih mudah dan sederhana, bahan sirup bisa skip diganti dengan sirup coco pandan juga nikmat.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 5

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.