The Ritz-Carlton, Bali Hadirkan Pesta Rasa Indonesia Bersama Chef Petty Elliott dan Chef Raymond Siek

Bagikan:

Piknikdong.com, Hotel – Bali tak pernah kehabisan kejutan, kali ini The Ritz-Carlton, Bali menggelar kolaborasi kuliner istimewa yang sayang untuk dilewatkan.

Advertisements

Selama dua malam berturut-turut, Sabtu 23 Agustus 2025 dan Minggu 24 Agustus 2025 mulai pukul 18.30–22.30 WITA, dua maestro dapur Chef Petty Elliott, ikon kuliner Indonesia, dan Chef Raymond Siek, Direktur Kuliner The Ritz-Carlton, Bali akan menghidangkan pengalaman bersantap yang memanjakan lidah sekaligus mata.

The Ritz-Carlton, Bali Hadirkan Pesta Rasa Indonesia Bersama Chef Petty Elliott & Chef Raymond Siek
The Ritz-Carlton, Bali Hadirkan Pesta Rasa Indonesia

Bertempat di Bejana, restoran khas Indonesia milik resor ini, para tamu akan dibawa menjelajahi kekayaan rasa dari Sabang hingga Merauke, ditemani alunan rindik dan tarian Bali yang dibawakan seniman lokal berbakat.

Malam Pertama – Prasmanan Nusantara

Suasana hangat dan interaktif akan menyelimuti malam pembuka, di mana hidangan-hidangan otentik dari seluruh penjuru Indonesia tersaji dalam gaya prasmanan yang meriah.

Malam Kedua – Fine Dining 8 Hidangan

Advertisements

Chef Petty Elliott dan Chef Raymond Siek akan memadukan tradisi dan inovasi dalam menu mewah delapan hidangan yang dirancang khusus.

Setiap sajian diracik layaknya karya seni, memperlihatkan harmoni rasa dan teknik kuliner modern yang tetap setia pada akar budaya Indonesia.

Sebagai pelengkap, Chef Petty Elliott juga akan mengadakan sesi penandatanganan buku The Indonesian Table, karyanya yang sarat kisah dan inspirasi, sehingga pengunjung bisa membawa pulang kenangan manis dari malam bersejarah ini.

“Kami sangat senang menyambut Chef Petty Elliott di The Ritz-Carlton, Bali untuk kolaborasi luar biasa ini dengan Direktur Kuliner kami, Chef Raymond Siek,”

ujar Go Kondo, General Manager The Ritz-Carlton, Bali.

“Acara ini merupakan penghormatan bagi kekayaan bahan-bahan Indonesia dan kreativitas teknik kuliner modern. Acara ini menjanjikan perayaan sejati akan budaya, cita rasa, dan keterampilan.”

Bagi pencinta kuliner, ini adalah momen langka untuk mencicipi hidangan kelas dunia yang lahir dari tangan dua koki hebat, sambil menikmati suasana Bali yang tak tertandingi.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi peringkat!

Peringkat rata-rata 0 / 5. Jumlah suara: 0

Jadilah orang pertama yang memberi peringkat pada postingan ini.

Kami mohon maaf jika postingan ini tidak bermanfaat bagi Anda!

Mari kita perbaiki postingan ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan postingan ini?

Penulis