in

Ulang Tahun Jakarta ke 495, Hari Ini Masuk Museum, Naik MRT, hingga Transjakarta Gratis!

gnews piknikdong
Bagikan:

Di hari Ulang Tahun Jakarta ke 495 atau HUT Jakarta ke 495 yang jatuh pada hari ini  Rabu 22 Juni 2022, Pemprov DKI Jakarta menggratiskan berbagai layanan khusus hari ini.

Dikutip dari Instagram resmi Pempov DKI @dkijakarta, beberapa layanan yang digratiskan hari ini adalah Layanan Transjakarta, MRT, LRT, Mikrotrans, Bus Wisata, Transjakarta Cares, dan Layanan Rusun.

Ulang Tahun Jakarta ke 495, Hari Ini Masuk Museum, Naik MRT, hingga Transjakarta Gratis!
Ulang Tahun Jakarta ke 495, Hari Ini Masuk Museum, Naik MRT, hingga Transjakarta Gratis, photo : Piknikdong

Masih ada lagi, layanan yang digratiskan hari ini ada 11 museum yang berada di bawah pengelolaan Dinas Kebudayaan DKI Jakarta.

Berikut ini 11 museum yang digratiskan hari ini:

  • Museum Sejarah Jakarta
  • Museum Joang 45
  • Museum Prasasti
  • Museum MH Thamrin
  • Museum Tekstil.
  • Museum Seni Rupa dan Keramik
  • Museum Wayang
  • Museum Bahari
  • Taman Arkeogi Onrust
  • Museum Si Pitung dan
  • Museum Betawi Setu Babakan

Digratiskannya beberapa layanan di Jakarta tersebut tertuang dalam Keputusan Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Nomor e-0076 Tahun 2022 tentang Penugasan Tarif Layanan Khusus Transportasi Umum Transjakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta dalam Rangka HUT DKI Jakarta ke-495.

Peraturan tersebut ditetapkan oleh Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Syafrin Liputo pada Selasa (21/6).

Layanan gratis bagi penumpang Transjakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta berlaku mulai pukul 00.00-23.59 WIB.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 1

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Redaksi

Mengulas tentang ragam informasi menarik yang sedang trending saat ini secara detail dan berdasarkan fakta.