in

Elon Musk Bakal ke Indonesia Bulan November!

gnews piknikdong
Bagikan:

Elon Musk atau elon Reeve Musk, pengusaha, penemu, pendiri, CTO, dan CEO SpaceX, serta CEO dan arsitek produk Mobil Tesla diberitakan bakal ke Indonesia bulan November nanti.

Dikutip dari laman setkab RI, Presiden Jokowi dalam kunjungannya ke Space X di Boca Chica, Amerika Serikat, Sabtu (14/05/2022) mengundang Elon Musk untuk datang ke Indonesia.

Elon Musk Bakal ke Indonesia Bulan November!, photo : Sekretariat Kabinet Republik Indonesia
Elon Musk Bakal ke Indonesia Bulan November! photo : Sekretariat Kabinet Republik Indonesia

“Saya kira, dia sangat tertarik sekali untuk segera datang ke Indonesia dan tadi saya sudah sampaikan untuk bisa datang di Indonesia,”

ucap Presiden Jokowi dikutip dari Sekretariat Kabinet Republik Indonesia.

Elon Musk pun menjawab undangan dari Presiden Jokowi untuk datang ke Indonesia, ia berencana pada bulan November 2022 ini, bakal ke Indonesia.

“Mudah-mudahan di Bulan November, terima kasih atas undangannya,”

ujar Elon dikutip dari Sekretariat Kabinet Republik Indonesia.

Seperti yang sudah kita ketahui, Presiden Jokowi berkunjung ke Space X dan bertemu Elon Musk membahas beberapa hal, terutama untuk tindak lanjut perintahnya kepada Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan untuk berbicara dengan Elon.

Presiden Jokowi berkunjung ke Space X bertemu Elon Musk, setelah berdiskusi, keduanya meninjau fasilitas produksi Space X.

Setelah kurang lebih satu jam berada di sana, Presiden Jokowi meninggalkan kawasan Space X.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 4

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Redaksi

Mengulas tentang ragam informasi menarik yang sedang trending saat ini secara detail dan berdasarkan fakta.