in

Sekarang Naik Damri Bisa dari Terminal Leuwipanjang Kota Bandung dan kota Banjar

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com – Direktur Komersial dan Pengembangan Usaha Damri Dadan Rudiansyah menghadiri menghadiri Peresmian Pembangunan Terminal Penumpang Tipe A Leuwipanjang Kota Bandung dan Banjar Kota Banjar oleh Presiden RI Bapak Joko Widodo pada 3 Februari 2024 di Terminal Penumpang Tipe A Leuwipanjang, Kota Bandung.

Corporate Secretary Damri Chrystian R. M. Pohan mengatakan bahwa hal ini bagian dari komitmen dan kontribusi Perusahaan dalam mendorong penggunaan angkutan massal di kawasan perkotaan, meningkatkan aksesibilitas, dan kenyamanan transportasi publik.

Sekarang Naik Damri Bisa dari Terminal Leuwipanjang Kota Bandung dan kota Banjar
Bus Damri, photo: Damri.co.id

Dalam upaya meningkatkan jumlah penumpang, Damri memberikan opsi perjalanan yang menjangkau sejumlah wilayah.

“Masyarakat dapat menggunakan angkutan kota Damri dengan pilihan perjalanan, yaitu Terminal Leuwipanjang – Cibiru, Terminal Leuwipanjang – Ledeng, Terminal Leuwipanjang – Cicahem, Terminal Leuwipanjang – Tanjung Sari, dan Terminal Leuwipanjang – Ciburuy,”

lanjutnya.

Masyarakat pun dapat menaiki layanan perkotaan berbasis Buy The Service (BTS) dengan rute:

Terminal Leuwipanjang – Soreang yang melewati Tol Pasir Koja – Sabilulungan.

Tersedia pula bus listrik dengan rute:

Terminal Leuwipanjang – Dago yang melewati beberapa titik pemberhentian, di antaranya Rumah Sakit Immanuel, Taman Tegalega, Terminal Tegalega, RSKIA Astanaanyar, Stasiun Bandung Pintu Selatan, Balaikota, BEC, Hotel The 101, Taman Radio, Kartika Sari, Rumah Sakit Borromeus, UNIKOM, dan Unpad Dipatiukur.

Damri berharap dengan adanya prasarana transportasi jalan yang aman dan nyaman membuat masyarakat akan semakin tertarik untuk beralih ke transportasi publik.

“Damri mengajak masyarakat untuk turut serta dalam mendukung upaya pemerintah untuk mewujudkan transportasi umum yang lebih berkelanjutan.

Melalui peningkatan aksesibilitas dan kenyamanan, diharapkan angkutan kota dapat menjadi pilihan utama masyarakat dalam melakukan perjalanan sehari-hari,”

tutup Pohan.

Damri menyambut baik Peresmian Pembangunan Terminal Penumpang Tipe A Leuwipanjang Kota Bandung dan Banjar Kota Banjar karena ini menjadi langkah Perusahaan dapat melayani pelanggan lebih aman dan nyaman dengan kualitas transportasi umum yang prima untuk memudahkan mobilitas masyarakat.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 1

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Redaksi

Mengulas tentang ragam informasi menarik yang sedang trending saat ini secara detail dan berdasarkan fakta.