Resep Tumis Cabe Gendot Praktis, 5 Langkah Jadi!

Bagikan:

Piknikdong.com, Resep – Bingung punya stok cabe gendot mau dimasak apa? Cobain resep tumis cabe gendot yang praktis ini aja yuk!

Advertisements

Bagi pencinta masakan pedas, Resep Tumis Cabe Gendot menjadi salah satu menu yang wajib dicoba di rumah.

Resep Tumis Cabe Gendot Praktis
Resep Tumis Cabe Gendot Praktis, image by IG: dapurkhanza_66

Tidak hanya menghadirkan rasa yang menggigit, tapi juga cara membuatnya yang praktis membuat siapa pun bisa menyiapkannya dalam waktu singkat.

Apalagi bagi kamu yang ingin menambahkan cita rasa pedas alami ke dalam hidangan sehari-hari, tumisan ini bisa jadi andalan keluarga.

Advertisements

Yang menarik dari Resep Tumis Cabe Gendot adalah fleksibilitasnya.

Kamu bisa menyesuaikan tingkat kepedasan sesuai selera, dan bumbu-bumbunya mudah didapat di pasar atau supermarket terdekat.

Dengan bahan-bahan sederhana seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, dan tentu saja cabe gendot, kamu bisa menciptakan hidangan pedas yang tetap lezat dan aromanya menggoda.

Penasaran ingin segera mencoba membuatnya? Simak cara membuat tumis cabe gendot praktis di bawha ini ya.

Resep Tumis Cabe Gendot Praktis

Resep Tumis Cabe Gendot Praktis, 5 Langkah Jadi!

Coba Resep Tumis Cabe Gendot praktis dan pedas ini! Hanya dengan bahan sederhana dan bumbu mudah, kamu bisa membuat tumisan cabe gendot yang lezat, wangi, dan siap disantap setiap hari.
Prep Time10 minutes
Cook Time20 minutes
Total Time36 minutes
Course: Main Course
Cuisine: Indonesia

Ingredients

  • 500 gram cabai gendot campuran hijau dan merah
  • 150 ml air
  • Minyak goreng secukupnya untuk menumis

Bumbu Halus:

  • 3 butir kemiri
  • 5 siung bawang putih
  • 11 siung bawang merah
  • 2 cm jahe
  • 1 cm kunyit
  • 15 gram ebi udang kering

Bumbu Pelengkap (Seasoning):

  • 1/4 sdm garam
  • 1/2 sdm kaldu jamur
  • 1/4 sdm gula pasir
  • 2 –3 sdm kecap manis

Instructions

  • Cuci bersih cabai gendot, tiriskan.
  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
  • Masukkan air, kemudian tambahkan cabai. Masak sambil diaduk hingga cabai layu dan bumbu meresap.
  • Tambahkan garam, kaldu jamur, gula, dan kecap manis. Koreksi rasa sesuai selera.
  • Tumis cabe gendot siap disajikan sebagai lauk pendamping atau teman nasi hangat.

Itulah resep tumis cabe gendot praktis, tidak sulit sama sekali bukan?

Jadi tunggu apalagi? Cobain bikin di rumah sekarang juga yuk.

Selamat memasak.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi peringkat!

Peringkat rata-rata 0 / 5. Jumlah suara: 0

Jadilah orang pertama yang memberi peringkat pada postingan ini.

Kami mohon maaf jika postingan ini tidak bermanfaat bagi Anda!

Mari kita perbaiki postingan ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan postingan ini?

Penulis