in

Resep Babat Gongso Semarang Enak, Bikin Yuk!

gnews piknikdong
Bagikan:

Bingung mau mengolah babat jadi menu apa? Dibikin Babat Gongso Semarang aja yuk!

Babat Gongso adalah salah satu makanan khas Semarang yang sangat terkenal, bahkan saking terkenalnya, kita bisa menikmati sajian nikmat ini di berbagai daerah seperti Jakarta dan beberapa kota besar lainnya di Indonesia.

Babat Gonso akan sangat cocok untuk makan siang, selain mengenyangkan, makanan ini sangatlah nikmat.

Cara membuat Babat Gonso pun tidak begitu ribet, namun memang harus melakukan beberapa tahap seperti merebus babat terlebih dahulu untuk menghilangkan bau prengus.

Nah, bagi yang ingin membuatnya, berikut ini ada rekomendasi resep babat gongso semarang yang nikmat. Simak yuk!

Resep Babat Gongso Semarang Enak!
Resep Babat Gongso Semarang

Cara membuat babat gonso pada dasarnya tidak sulit, beriku ini langkah-langkah lengkap pembuataanya.

Tipe: Hidangan Utama

Masakan: Khas Semarang

Total Waktu: 1J20M

Bahan Resep:

  • 5 lembar daun jeruk (bahan merebus)
  • 2 batang serai (bahan merebus)
  • 2 lembar daun salam (bahan merebus)
  • 5 siung bawang putih (bahan bumbu halus)
  • 7 siung bawang merah (bahan bumbu halus)
  • 4 butir kemiri (bahan bumbu halus)
  • 2 cm kunyit (bahan bumbu halus)
  • 1 sdt ketumbar bubuk (bahan bumbu halus)
  • 2 cm jahe (bahan bumbu halus)
  • 2 cm lengkuas (bahan bumbu halus)
  • 1/2 sdt terasi matang (bahan bumbu halus)
  • 6 buah cabe merah kriting (bahan bumbu halus)
  • 8 buah cabe rawit orange (bahan bumbu halus)
  • secukupnya penyedap rasa ayam (bahan bumbu halus)
  • secukupnya merica (bahan bumbu halus)
  • secukupnya kecap manis (bahan bumbu halus)
  • Bawang goreng untuk taburan

Petunjuk Resep:

Langkah 1, bersihkan dan rebus babat: Bersihkan babat lalu Rebus dengan air. Masukan bumbu rebus, tunggu hingga babat empuk dan matang angkat sisihkan. (akan lebih cepat pakai presto).

Langkah 2, potong babat: Potong-potong babat sesuai selera sisihkan.

Langkah 3, menumis: Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar bubuk, terasi, jahe, cabai merah, lengkuas. Lalu tumis hingga matang dan harum.

Langkah 4, masukkan babat: Masukan babat yang sudah di potong tadi. Aduk-aduk lalu tambahkan merica, kecap manis, penyedap rasa ayam dan gula pasir aduk-aduk lalu tambahkan air -+ 200ml masak hingga bumbu meresap dan air menyusut. Jangan lupa tes rasa.

Langkah 5, masukkan irisan daun bawang: Beri irisan daun bawang angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng.

Itulah resep Babat Gongso Semarang yang nikmat. Tidak sulit apalagi ribet kan? Selamat memasak.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 4

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.