in

Resep Cireng Crispy Sederhana, Anti Gagal!

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com – Sedang mencari resep crieng crispy sederhana yang anti gagal? Sekarang sudah berada di tempat yang sangat tepat.

Siapa sih yang tidak kenal dengan cireng? Cireng merupakan salah satu camilan khas Sunda yang sangat populer di Indonesia.

Resep Cireng Crispy Sederhana
Resep Cireng Crispy Sederhana, image by SC IG: rizkaamaliaschannel

Cireng terbuat dari tepung tapioka, tepung terigu, dan bumbu-bumbu sederhana. Cireng memiliki cita rasa yang gurih dan renyah, sehingga cocok untuk dijadikan camilan dan dinikmati kapan saja.

Cara membuat cireng crispy pada dasarnya tidaklah sulit, penasaran ingin segera mencoba membuatnya?

Berikut ini adalah resep cireng crispy sederhana yang bisa dicoba dilansir dari instagram rizkaamaliaschannel.

Resep ini sangat mudah dibuat dan tidak membutuhkan bahan-bahan yang sulit ditemukan.

Simak sampai akhir ya.

Resep Cireng Crispy Sederhana

Tipe: Camilan

Masakan: Khas Sunda

Waktu persiapan: 10 Menit

Waktu Memasak: 10 Menit

Total Waktu: 30 Menit

Bahan Resep:

  • 250 gram tepung tapioka
  • 1/2 sdm garam
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 3 siung bawang putih halus
  • 200 ml air
  • daun bawang 2 batang (iris)

Petunjuk Resep:

Langkah 1, racik adonan: Ambil panci, masukkan ke panci 3 sdm tepung tapioka, sisa tepungnya sisihkan dulu, dan masukkan semua bahan lainnya, aduk rata, kompor dalam keadaan mati.

Langkah 2, nyalakan api: Setelah tercampur lalu nyalakan api, masak hingga mengental, jika mulai kental matikan kompor sambil aduk rata, jangan sampai gosong.

Langkah 3, campur ke tepung sisanya: Setelah rata, campurkan yang sudah dimasak tadi ke tepung sisanya. Sisihkan sekitar 4 sdm tepungnya.

Langkah 4, aduk-aduk adonan: Aduk-aduk menggunakan sendok karena panas, kalau sudah dingin boleh pakai tangan, diaduk pelan aja yang penting semua tepungnya nempel ke adonan.

Langkah 5, bentuk cireng: Bentuk cireng sesuai selera. Masukkan sisa tepung yang 4 sdm tadi, lumuri semua permukaan cireng agar tidak lembek saat digoreng.

Langkah 6, goreng cireng: Goreng dengan api kecil. Goreng hingga luarnya mengeras, angkat, goreng lagi dengan api sedang hingga kriuk.

Tips goreng cireng

1. Gunakan api kecil untuk goreng yang pertama, karena jika besar akan membuat cireng meledak.

Itulah resep cireng crispy sederhana lengkap dengan tips menggorengnya, tidak ada yang sulit bukan? Cobain bikin sekarang juga yuk.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 4

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.