Piknikdong.com, Resep – Bingung mencari rekomendasi resep kolak biji salak ubi merah yang sederhana dan bisa dibuat kapan saja? Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
Siapa sih yang tidak kenal dengan kolak? Sajian ini merupakan salah satu hidangan takjil yang selalu hadir di bulan Ramadhan.
Rasanya yang manis dan legit selalu berhasil menggoda selera para pecinta kuliner. Kali ini, ada resep kolak unik yang bisa dicoba di rumah, yaitu kolak biji salak ubi merah.
Kolak Biji Salak Ubi Merah: Perpaduan Rasa dan Tekstur yang Istimewa
Kolak biji salak ubi merah menawarkan perpaduan rasa dan tekstur yang istimewa.
Rasa manis legit dari kolak berpadu dengan rasa khas ubi merah yang sedikit gurih dan tekstur kenyal dari biji salak yang terbuat dari tepung tapioka.
Perpaduan ini menghasilkan hidangan takjil yang lezat dan unik, cocok untuk dinikmati bersama keluarga dan sahabat.
Resep Kolak Biji Salak Ubi Merah Sederhana
Tipe: Takjil
Masakan: Khas Indonesia
Waktu persiapan: 10 Menit
Waktu Memasak: 20 Menit
Total Waktu: 40 Menit
Bahan Resep:
Bahan biji salak:
- 350 gram ubi merah (kupas dulu, baru potong-potong, kukus. Setelah matang baru timbang) dan haluskan.
- Garam seujung sendok
- 6 sendok tepung tapioka, kalau dirasa kurang kalis boleh tambah
Bahan saus gula:
- 3 gelas air matang atau sekitar 500 ml
- 100 gram gula aren atau gula merah
- 50 gram gula pasir
- seujung sendok teh garam
- daun pandan
- secukupnya vanilli (boleh skip)
- 1 sdm tepung tapioka larutkan dengan sedikit air
Bahan santan:
- 1 buah santan instan
- tambahkan 1 gelas air
- garam
- pandan
- 2 sdt tepung beras dilarutkan dengan air
Petunjuk Resep:
Langkah 1, buat adonan: Haluskan ubi, tambahkan tapioka dan sedikit garam. Uleni sampai tidak ada yang menempel ditangan. Bulatkan sisihkan.
Langkah 2, bikin saus gula: Rebus air, masukkan gula merah, gula pasir, pandan, garam. Masak sampai mendidih.
Langkah 3, masukkan ubi yang sudah dibulatkan: Setelah mendidih masukkan bulatan ubi biarkan hingga mengapung. Setelah mengapung masukkan larutan tapioka, aduk. Matikan api.
Langkah 4, bikin saus santan: Campur semua bahan saus santan kecuali tepung beras. Masak hingga mendidih. Setelah santan mendidih baru masukkan larutan tepung beras.
Langkah 5, penyajian: Ambil mangkuk saji, tuang ubi dan sausnya. Setelah itu tuangi saus santan. Sajikan.
Tips membuat kolak biji salak ubi merah enak
1. Gunakan ubi merah yang berkualitas baik agar kolak terasa manis dan legit.
2. Sajikan kolak dengan es batu untuk sensasi dingin yang menyegarkan.
Itulah resep kolak biji salak ubi merah sederhana, tidak ada yang sulit bukan? Kolak biji salak ubi merah merupakan hidangan takjil yang lezat dan unik.
Perpaduan rasa dan teksturnya yang istimewa akan membuat Anda ketagihan. Selamat mencoba!