Piknikdong.com, Resep – Bagi pecinta kuliner pedas, resep bihun goreng pedas adalah pilihan yang tepat.
Perpaduan tekstur bihun yang kenyal, bumbu pedas, dan tambahan telur dan sayuran, menghasilkan hidangan yang lezat dan penuh sensasi.
Menjelajahi Cita Rasa Bihun Goreng Pedas
Bihun goreng pedas memiliki variasi rasa yang berbeda di setiap daerah. Di Jawa, bihun goreng pedas identik dengan rasa pedas manis, dengan tambahan cabai rawit dan kecap manis.
Cara Membuat Bihun Goreng Pedas yang Lezat
Membuat bihun goreng pedas tidaklah sulit.
Bahan-bahan yang dibutuhkan pun cukup sederhana, seperti bihun, telur, kol, tauge, dan bumbu-bumbu dapur.
Penasaran ingin mencoba membuatnya? Simak resep bihun goreng pedas yang lezat di bawah ini.
Resep Bihun Goreng Pedas yang Lezat
Tipe:Â Hidangan Utama
Masakan:Â Khas Indonesia
Waktu persiapan:Â 10 Menit
Waktu Memasak:Â 30 Menit
Total Waktu:Â 40 Menit
Bahan Resep:
- 1,5 papan bihun
- 3 Sosis sapi atau ayam, iris serong
- 5 Bakso sapi, potong-potong
- 3 cabe keriting hijau, iris serong
- 3 cabe merah keriting, iris serong
- minyak goreng untuk menumis
- garam, merica, kaldu bubuk dan gula pasir secukupnya.
- saos tiram sesuai selera
- kecap asin sesuai selera
- kecap manis secukupnya
Bumbu halus :
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
Bahan sayur :
- 1 buah wortel, potong serong
- 3 lembar Kubis, potong acak
- 1 batang seledri, iris
Petunjuk Resep:
Langkah 1, seduh bihun:Â Seduh bihun dengan air panas hingga empuk (sesuai petunjuk di kemasan). Angkat tiriskan, tambahkan 1 sdm minyak goreng aduk rata, sisihkan dulu.
Langkah 2, menumis:Â Panaskan 3 sdm minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum. Masukan wortel, kubis masak hingga sedikit layu lalu masukkan cabe. Tumis hingga matang.
Langkah 3, masukkan bakso dan sosis lalu bumbui:Â Masukan bakso dan sosis, setelah itu bumbui dengan garam, merica, kaldu bubuk dan sedikit gula pasir.
Langkah 4, masukkan bihun:Â Masukan bihun, tambahkan sedikit air bila perlu. Aduk rata.
Langkah 5, koreksi rasa:Â Koreksi rasa, lalu masukkan seledri. Angkat dam sajikan bersama taburan bawang goreng.