in

Resep Roti Boy Rumahan, Seperti Aslinya!

gnews piknikdong
Bagikan:

Siapa sih yang tidak kenal dengan Roti boy? Roti yang satu ini memiliki banyak sekali penggemar.

Selain memang nikmat, Roti boy sangat terkenal dengan aroma yang khas, dimana sebagian besar rotinya beraroma kopi.

Resep Roti O, image by IG: @bunes_kitchen
Roti boy, image by IG: @bunes_kitchen

Roti boy sangat cocok dinikmati sambil minum teh ataupun kopi, tak hanya itu, roti nikmat ini juga cocok jadi bekal perjalanan, tak heran jika di stasiun ataupun bandara pasti ditemukan kios Roti boy.

Mengenai rasa, Roti boy juga unik, dengan tekstur halus, lembut dan renyah saat digigit, dijamin membuat siapapun ketagihan ingin selalu menikmatinya.

Nah, kembali ke topik utama tentang cara membuat roti boy yang ternyata tidak sesulit yang dibayangkan, jadi kita juga bisa membuatnya dirumah.

Penasaran ingin mencoba membuatnya? Berikut ini ada rekomendasi resep Roti boy rumahan yang rasanya mirip seperti aslinya.

Resep Roti Boy Rumahan, Seperti Aslinya!
Resep Roti O min

Cara membuat roti boy tidak sesulit yang dibayangkan, berikut ini langkah demi langkah pembuatannya.

Tipe: Camilan

Jumlah Yang Dihasilkan Resep: 9-10 pcs

Total Waktu: 2J30M

Bahan Resep:

  • Bahan Roti:
  • 200 gram tepung protein tinggi
  • 50 gram Tepung protein sedang
  • 50 gram gula pasir
  • 5 gram ragi instan
  • 2 kuning telur
  • 100 ml susu cair dingin
  • 50 gr Unsalted Butter, suhu ruang
  • Bahan isian/filling:
  • salted Butter/mentega asin dingin potong dadu dadu 10 gram each
  • Bahan Topping:
  • 100 gram unsalted butter
  • 70 gram gula halus
  • 1 butir telur
  • 90 gram tepung protein sedang / Plain flour
  • 1 bks kopi instan/Cappuccino cairkan dgn 2sdt air panas
  • 2 tetes pasta kopi

Petunjuk Resep:

Langkah 1, buat adonan: Campur terigu, gula pasir, dan ragi instan aduk rata.

Langakah 2, masukkan telur dan susu: Masukkan kuning telur dan susu cair sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis.

Langkah 3, masukkan butter: Tambahkan butter, uleni kembali hingga kalis elastis. Sampai adonan mulus licin, bulatkan simpan didalam wadah tutup dengan plastik wrap atau serbet lembab, diamkan sekitar 60 menit atau sampai mengembang 2 kali lipat (proofing 1).

Langkah 4, bagi adonan: Kempeskan adonan, uleni lagi sbentar, lalu bagi adonan sama banyak per 50 gram. Diamkan lagi 10 menit. Pipihkan adonan beri isian salted butter/mentega asin, rapatkan dan bulatkan. Tata dalam loyang anti lengket/lapisi dengan kertas roti/baking paper. Diamkan 30 menit untuk fermentasi ke 2 (proofing 2).

Langkah 5, buat topping: Sambil menunggu proses proofing. Buat adonan topping, kocok butter dan gula halus hingga benar-benar halus. Masukan telur kocok lagi, masukan terigu. Terakhir masukan cairan kopi dan pasta kopi. Masukkan kedalam kantong segitiga/ pipping bag.

Langkah 6, semprotkan topping: Setelah proofing 2, semprotkan melingkar topping hingga 3/4 bagian permukaan adonan.

Langkah 7, panaskan oven: Panaskan oven 200c (oven harus sudah panas saat memasukan roti)

Langkah 8, oven adonan roti boy: Panggang dalam oven sampai permukaan mengering sekitar 10-12 menit. Sajikan selagi hangat lebih nikmat.

Tips membuat Roti Boy

1. Isi butter didalamnya jangan sampai bocor. Jadi waktu mengaitkan adonannya harus dicubit supaya merekat.

2. Saat bikin topping usahakan butter jangan terlalu lumer, karena susah kokohnya nanti pas dibentuk.

3. Bisa disimpan didalam kulkas, panaskan kembali 5 menit didalam oven saat akan disajikan.

Itulah resep roti boy rumahan yang nikmat seperti aslinya. Tidak sulit bukan? Bikin sekarang juga yuk!

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 4

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.