Piknikdong.com – Sedang mencari rekomendasi resep opor ayam lebaran sederhana untuk 1 ekor ayam yang enak dan praktis? Sekarang sudah berada di tempat yang sangat tepat.
Opor ayam merupakan salah satu hidangan khas yang tak pernah absen di meja makan keluarga Indonesia saat menyambut Hari Raya Lebaran.
Kelezatan daging ayam yang lembut diselimuti dengan kuah santan yang gurih dan rempah-rempah yang khas, membuat hidangan ini selalu dinanti-nanti oleh semua orang.
Nah bagi yang ingin mencoba meracik Opor Ayam Lebaran secara sederhana namun tetap lezat, berikut adalah resep yang dapat dicoba.
Simak sampai akhir ya.
Resep Opor Ayam Lebaran Sederhana
Tipe:Â Hidangan Utama
Masakan:Â Khas Indonesia
Waktu persiapan:Â 30 Menit
Waktu Memasak:Â 40 Menit
Total Waktu:Â 1 Jam 20 Menit
Bahan Resep:
Bahan :
- 1 ekor ayam kampung, potong, cuci bersih
- 3 lembar salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 batang sereh, simpulkan
- 2 cm lengkuas
- 2 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- 1 liter santan encer
- 200 ml santan kental
- 3 sdm minyak goreng
Bumbu Halus:
- 9 butir bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 7 butir kemiri
- 2 cm jahe
- 3 cm kunyit, bakar
- 1 cm kencur
- 1/2 sdt merica butiran
Petunjuk Resep:
Langkah 1, menumis:Â Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan ayam kampung, aduk rata, masak sampai berubah warna.
Langkah 2, masukkan santan daun salam, daun jeruk dll.:Â Masukkan santan encer, tambahkan daun salam, daun jeruk, sereh, lengkuas, masak sampai ayam empuk.
Langkah 3, bumbui:Â Bumbui dengan garam, gula, dan kaldu ayam bubuk. Tambahkan air jika perlu.
Langkah 4, masukkan santan kental:Â Masukkan santan kental, masak sampai mendidih dan kental. Cek rasa, jika sudah pas, matikan api dan siap disajikan.
Itulah resep opor ayam lebaran sederhana yang cukup beberapa langkah saja. Tidak ada yang sulit bukan? Cobain bikin sendiri di rumah yuk. Selamat mencoba.