in

Resep Ayam Pop Pagi Sore, Lengkap dengan Sambal Ijo!

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com,  Resep Ayam Pop Pagi Sore – Bagi para pecinta kuliner khas Padang, nama “Pagi Sore” tentu tak asing lagi.

Restoran legendaris ini terkenal dengan hidangan ayam popnya yang istimewa, memanjakan lidah dengan kelezatan yang tak terlupakan.

Resep Ayam Pop Pagi Sore
ILUSTRASI Ayam Pop Pagi Sore, image by IG: dapur.uri

Keunikan Ayam Pop Pagi Sore terletak pada teksturnya yang empuk dan juicy, dibalut dengan bumbu yang meresap sempurna. Rasanya gurih menghadirkan sensasi rasa yang khas dan tak tertandingi.

Cara membuat ayam pop pagi sore di rumah mungkin terkesan rumit, namun sebenarnya cukup mudah.

Artikel ini akan memandu langkah demi langkah untuk menghasilkan ayam pop yang lezat dan autentik, layaknya hidangan di restoran pagi sore yang terkenal.

Simak sampai akhir ya.

Resep Ayam Pop Pagi Sore, Lengkap dengan Sambal Ijo!

Tipe: Hidangan Utama

Masakan: Khas Indonesia, Khas Padang

Waktu persiapan: 15 Menit

Waktu Memasak: 28 Menit

Total Waktu: 50 Menit

Bahan Resep:

Bahan Ayam Pop:

  • 1 ekor ayam potong 4, bersihkan lalu lepas kulitnya potong sesuai selera
  • 400 ml air kelapa
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 ruas jahe, geprek
  • 1 batang serai, geprek
  • 1 ruas lengkuas, geprek
  • Secukupnya minyak goreng

Bumbu Halus:

  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 1 sdt garam

Bahan Sambal Ijo:

  • 250 gr cabai hijau besar
  • 50 gr cabai rawit hijau
  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah tomat ijo
  • 1/2 sdt air jeruk nipis
  • Gula dan garam sesuai selera

Petunjuk Resep:

Langkah 1, marinasi ayam: Lumuri ayam dengan bumbu halus hingga rata.

Diamkan selama satu jam dalam kulkas hingga bumbu meresap.

Langkah 2, rebus ayam: Setelah satu jam, rebus ayam beserta bumbu dengan air kelapa.

Tambahkan daun salam, daun jeruk, jahe, serai dan lengkuas hingga daging ayam empuk dan matang.

Langkah 3, celupkan di minyak panas: Panaskan minyak goreng, celup celupkan ayam sebentar kedalam minyak panas. Angkat dan tiriskan.

Siap disajikan dengan nasi putih dan sambal ijo

Langkah 4, buat sambal ijo: Kukus cabai ijo, cabai rawit, tomat, bawang merah dan bawang putih hingga layu.

Langkah 5, tumbuk: Angkat dari kukusan lalu tumbuk kasar.

Langkah 6, menumis: Panaskan minyak goreng, tumis hingga harum. Tambahkan gula, garam dan air jeruk nipis. Aduk rata. Koreksi rasa.

Masak hingga sambal matang dan tanak.

Resep ayam pop Pagi Sore ini dapat menjadi pilihan menu istimewa untuk keluarga tercinta.

Rasanya yang lezat dan autentik akan membuat ketagihan dan ingin terus mencicipinya. Selamat mencoba!

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 3

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.