Piknikdong.com – Lidah Kucing, kue kering klasik yang selalu hadir di setiap momen spesial, kini hadir dengan sentuhan baru yang lebih lezat dan menggoda: Lidah Kucing Keju.
Perpaduan rasa manis, gurih, dan aroma keju yang khas menjadikan kue ini favorit semua orang, baik anak-anak maupun orang dewasa.
Cara membuat Lidah Kucing Keju di rumah ternyata mudah!
Kita hanya membutuhkan beberapa bahan sederhana dan mengikuti langkah-langkah yang mudah.
Dalam artikel ini, kami akan membagikan resep lidah kucing keju yang enak, mudah, dan praktis.
Simak sampai akhir ya.
Resep Lidah Kucing Keju Enak, Mudah dan Praktis
Tipe:Â Camilan
Masakan:Â Khas Indonesia
Waktu persiapan:Â 30 Menit
Waktu Memasak:Â 30 Menit
Total Waktu:Â 1 Jam 10 Menit
Bahan Resep:
- 100 gram putih telur (-+ 3 1/2 butir)
- 75-90 gram keju edam (1/2 blok)
- 150 gram gula halus
- sejumput garam
- 75 gram butter 75 (anchor unsalted)
- 150 gram margarine (blueband)
- 200 gram terigu kunci
- 65 gram maizena
Petunjuk Resep:
Langkah 1, bikin adonan:Â Ambil wadah, kocok butter, margarine, garam dan gula halus sampai putih/kembang (10 menit ).
Langkah 2, masukkan putih telur:Â Setelah itu masukkan putih telur, kocok lagi -+10 menit, terakhir masukkan terigu, maizena dan keju parut, aduk hingga rata (mixer speed rendah sampai rata).
Langkah 3, spuit ke loyang lidah kucing:Â Semprot dengan spuit ke loyang lidah kucing.
Langkah 4 panggang:Â Panggang hingga matang (140 derajat api atas bawah 25-30 menit).
Tips membuat lidah kucing keju
1. Jangan overmix adonan agar kue tidak keras.
2. Atur jarak antar kue di loyang agar tidak saling menempel saat mengembang.
3. Panggang kue dengan api sedang agar matang merata.
4. Biarkan kue benar-benar dingin sebelum disimpan dalam wadah kedap udara agar tetap renyah.
Resep lidah kucing keju ini mudah dibuat dan hasilnya sangat memuaskan.
Lidah kucing keju buatan sendiri ini akan menjadi camilan istimewa yang disukai semua orang. Selamat mencoba!