in

Resep Onde Onde Isi Kacang Hijau

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com, Resep – Sedang ingin mencoba membuat onde-onde? Cobain resep onde onde isi kacang hijau di bawah ini yuk.

Sebelumnya, pasti sudah tahu jika onde-onde adalah salah satu camilan tradisional Indonesia yang cukup populer.

Resep Onde Onde Isi Kacang Hijau
Onde Onde Isi Kacang Hijau, image by: Istimewa

Camilan ini memiliki cita rasa yang manis dan gurih, serta tekstur yang kenyal dan lembut. Onde-onde biasanya berisi kacang hijau yang dihaluskan.

Untuk mencari onde-onde, biasanya dijajakan di pasar tradisional ataupun di penjaja jajanan pasar di pinggir jalan.

Cara membuat onde onde isi kacang hijau ternyata tidak sesulit yang dibayangkan lho, kita juga bisa membuat sendiri di rumah.

Penasaran ingin mencoba membuatnya? Berikut ini langkah demi langkah caranya.

Resep Onde Onde Isi Kacang Hijau

Tipe: Camilan

Masakan: Khas Indonesia

Waktu persiapan: 30 Menit

Waktu Memasak: 30 Menit

Total Waktu: 1 Jam 10 Menit

Bahan Resep:

Bahan kulit:

  • 250 gram tepung beras ketan
  • 3 sdm tepung beras
  • 250 ml santan hangat (aku 1 bungkus kara tambah air takar sampai 250 ml)
  • 75 gram gula halus
  • 1/4 sdt garam

Bahan isian:

  • 150 gram kacang hijau (rendam di air semalaman agar empuk)
  • 75 ml santan kental (1 bungkus kara 65 ml tambah air sedikit)
  • 5 sdm gula pasir (bisa tambah kalo suka manis)
  • 250 ml air (sesuaikan sampai kacangnya lunak)

Bahan tambahan:

  • secukupnya wijen putih
  • secukupnya minyak untuk menggoreng

Petunjuk Resep:

Langkah 1, buat isi onde onde: Siapkan wajan masukan kacang hijau yang sudah di rendam semalaman, air, gula pasir dan santan.

Langkah 2, masak hingga kering: Masak sampai kering. Jika kacang belum empuk juga tambah lagi airnya.

Apabila sudah kering angkat dan dinginkan. Kemudian bulat-bulatkan sesuai selera. Sisihkan dulu.

Langkah 3, buat kulit: Siapkan wadah campur semua bahan kering jadi satu.

Langkah 4, tuang santan: Tuang santan hangat sedikit demi sedikit uleni sampai kalis.

Ingat ya santan hangat bukan panas.

Langkah 5, bentuk dan isi onde onde: Setelah kalis, ambil secukupnya adonan bulatkan kemudian pipihkan lalu isi bahan isi.

Tutup rapat bulatkan. Lakukan hingga semua selesai.

Langkah 6, gulingkan ke wijen: Gulingkan onde-onde ke piring berisi wijen, balur hingga rata.

Kalau adonan terlalu kering, boleh basahi sedikit dengan air kemudian balur dengan wijen hingga rata.

Langkah 7, goreng onde onde: Siapkan wajan dengan minyak yang cukup, pakai api kecil dulu.

Masukkan onde-onde isi kacang hijau dan masak hingga mengapung.

Kemudian besarkan api dan lanjutkan menggoreng hingga kulit onde kering.

Tips membuat onde onde kacang hijau

Saat akan menggoreng onde onde sisanya, ulangi proses dengan mengecilkan api terlebih dahulu seperti sebelumnya ya.

Hal ini agar bisa mendapatkan onde-onde isi kacang hijau yang matang indah sempurna.

Itulah resep onde onde isi kacang hijau. Tidak ada yang sulit bukan? Cobain bikin sekarang juga yuk.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 2

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.