in

Resep Bumbu Urap Jawa Pedas Praktis, 2 Langkah Saja Siap Dinikmati

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com, Resep – Mencari rekomendasi resep bumbu urap jawa pedas enak, mudah dan praktis? Langsung saja simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Sensasi Pedas Menggoda

Bumbu urap Jawa pedas ini menawarkan rasa pedas yang membangkitkan selera. Perpaduan cabai dan kencur menghasilkan rasa pedas yang nendang dan aroma yang harum.

Resep Bumbu Urap Jawa Pedas
Resep Bumbu Urap Jawa Pedas, image: Istimewa

Cara Membuat Bumbu Urap Jawa Pedas

Cara membuat bumbu urap Jawa pedas tidaklah sulit. Kita hanya membutuhkan beberapa bahan sederhana dan langkah mudah. Berikut adalah resepnya.

Resep Bumbu Urap Jawa Pedas Praktis

Tipe: Hidangan Pendamping

Masakan: Khas Jawa, Khas Indonesia

Waktu persiapan: 10 Menit

Waktu Memasak: 20 Menit

Total Waktu: 35 Menit

Bahan Resep:

Bahan utama:

  • 1/2 butir kelapa muda (parut memanjang)
  • kacang panjang, rebus
  • tauge/kecambah, rebus
  • daun kemangi

Bumbu halus :

  • 3 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 1 buah cabe merah besar
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1/2 sdt terasi
  • seruas kunyit
  • seruas kencur
  • sabe rawit, sesuai selera pedasnya
  • secukupnya garam, gula dan kaldu bubuk

Petunjuk Resep:

Langkah 1, sangrai parutan kelapa dengan bumbu halus: Masukkan parutan kelapa di wajan, masukkan bumbu halus, lalu campurkan hingga rata.

Sangrai menggunakan api kecil hingga tanak. Cek rasa, jika sudah pas, angkat sisihkan.

Langkah 2, racik urap: Campur bumbu urap dengan sayuran yang sudah di rebus dan sajikan beserta lauk sesuai selera.

Itulah resep bumbu urap jawa pedas praktis, tidak ada yang sulit bukan? Bahkan bisa dibilang sangat sederhana.

Bumbu urap Jawa pedas ini adalah pilihan yang tepat untuk hidangan pendamping yang lezat.

Sensasi pedasnya akan menambah selera makan dan membuat hidangan terasa lebih istimewa. Selamat mencoba!

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 0 / 5. Jumlah 0

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.