in

Cara Membuat Cireng Enak dan Mudah, 6 Langkah Jadi!

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com – Sedang mencari bagaimana cara membuat cireng enak dan mudah? Kamu berada di tempat yang tepat.

Cireng merupakan singkatan dari aci digoreng dan termasuk dalam kuliner khas Bandung yang sangat populer.

Cara Membuat Cireng, Image By IG : @dessivilast
Cara Membuat Cireng, Image By IG : @dessivilast

Membuat cireng sebenarnya tidak terlalu sulit, cukup dengan bahan dasar tepung, lalu ditambah air dan bumbu sederhana yang ada di dapur.

Kembali ke topik utama yakni cara membuat cireng enak dan mudah, pada kesempatan kali ini piknikdong bakal share langkah dan resep membuat cireng. Penasaran seperti apa? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Cara Membuat Cireng Enak dan Mudah

Tipe: Camilan

Masakan: Camilan Khas Bandung

Waktu persiapan: 30 Menit

Waktu Memasak: 25 Menit

Total Waktu: 60 Menit

Bahan Resep:

  • 250 gram tepung kanji
  • 50 gram terigu
  • 2 batang seledri
  • Daun bawang ( secukupnya)
  • 200 ml Air
  • Penyedap rasa ayam 1 sendok teh
  • Merica bubuk 2 sendok teh
  • Garam secukupnya

Bahan Sambal:

  • 100 gram gula merah
  • 3 siung bawang putih
  • sedikit asam jawa
  • 4 cabe rawit atau selera
  • sedikit garam

Petunjuk Resep:

Langkah 1, membuat adonan kering cireng: Campurkan tepung kanji dan tepung terigu yang sudah disiapkan hingga tercampur sempurna.

Saat sudah tercampur, tambahkan daun bawang dan seledri yang sudah diris-iris, campurkan lagi.

Langkah 2, buat biang dan uleni adonan cireng: Buat biang dengan menuangkan 4 sdm adonan keatas teflon, lalu masukkan bawang putih yang dihaluskan, serta air 200ml.

Aduk rata, tambahkan garam, merica bubuk dan penyedap rasa. Masak hingga teksturnya seperti lem dan warnanya transparan.

Angkat selagi panas. Lalu campurkan dengan bahan adonan kering yang sudah dibuat. Tunggu agak dingin lalu uleni hingga tercampur.

Langkah 3, cetak adonan: Apabila adonan sudah pas, cetak atau bentuk sesuai dengan selera seperti bentuk pipih atau bulatan kecil.

Perlu diingat, jangan membuat bentuk yang terlalu besar, karena akan sulit matang nantinya saat digoreng.

Langkah 4, goreng cireng: Panaskan minyak dalam wajan, apabila sudah panas, bisa langsung dimasukkan adonan cireng yang sudah dibentuk tadi.

Lebih baik menggunakan minyak yang banyak, agar cireng matang dengan sempurna.

Langkah 5, buat sambal: Haluskan bawang putih dan cabai rawit tadi (ulek), iris gula merah dan tuang semua bahan dalam panci, lalu masak hingga mendidih.

Langkah 6, sajikan: Sajikan hasil gorengan cireng yang sudah matang tadi bersama saus sambalnya juga.

Itulah langkah dan cara membuat cireng enak. Sangat simpel dan tidak sulit bukan? Selamat mencoba membuat cireng dirumah.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 4.2 / 5. Jumlah 1130

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.