in

Inilah Resep Brownies Kukus Paling Mudah, Enak dan Lembut!

gnews piknikdong
Bagikan:

Resep dan cara membuat brownies kukus memang sedang banyak dicari sekarang ini. Hal ini sangat wajar sih, siapa orang yang tidak tergoda dengan kelembutan dan kenikmatan brownies ini?

Advertisements

Tahukah kamu, untuk membuat brownies kukus yang enak itu tidak sulit lho, selain itu bahan yang diperlukan mudah dicari dan alat yang digunakan juga kebanyakan sudah memiliki didapur masing-masing.

Lalu bagaimana cara membuat brownies kukus? Nah berikut ini ulasan lengkapnya tentang resep brownies kukus paling mudah, enak dan lembut!

Resep Brownies Kukus Enak
Resep Brownies Kukus Paling Mudah Bikinnya

Cara membuat brownies kukus sangatlah sederhana, jadi walaupun tidak punya skil memasak yang mumpuni, tetep bisa kok membuat brownies kukus yang enak. Berikut ini resepnya.

Tipe: Hidangan pembuka

Total Waktu: 1J20M

Advertisements

Bahan Resep:

  • 7 sdm tepung terigu
  • 1/2 sdt baking soda
  • 2 sachet susu kental manis coklat
  • 6 sdm gula pasir
  • 6 sdm air hangat
  • 6 sdm minyak goreng
  • chocolatos drink, serbuk minuman rasa coklat 3 sachet (bisa diganti susu bubuk Milo atau coklat bubuk.
  • 2 butir telur
  • keju atau meses (untuk topping)

Petunjuk Resep:

Langkah 1, kocok telur & gula pasir: Kocok telur dengan gula pasir menggunakan whisk atau garpu hingga tercampur dan berbuih, lalu sisihkan dulu.

Langkah 2, buat adonan: Campurkan tepung terigu, susu kental manis, serbuk chocolatos dan baking soda di wadah lain, lalu setelah campur, tuangkan ke adonan telur dan campur lagi.

Advertisements

Langkah 3, buat adonan lebih pas: Tambahkan air hangat dan sedikit minyak goreng, lalu aduk lagi adonan hingga tercampur dengan baik menggunakan whisk.

Langkah 4, tuang adonan: Siapkan wadah atau loyang yang sudah diolesi minyak goreng atau bisa juga menggunakan margarin.

Langkah 5, kukus adonan brownies: Kukuslah adonan kurang lebih 30 mennit. jangan lupa untuk mengalasi lap atau serbet bersih pada tutup panci untuk menyerap uap air agar tidak jatuh ke adonan saat dikukus.

Langkah 6, cek kematangan brownies kukus: Untuk mengetes apakah adonan sudah benar-banar matang, bisa menggunakan lidi atau ujung sendok. Apabila tidak ada adonan yang terbawa berati brownies sudah matang dengan sempurna.

Langkah 7, beri topping, dan sajikan: Setelah brownies matang, angkat lalu kasih topping sesuai selera, misalnya saja keju parut atau meses. Sajikan

Itulah resep brownies kukus paling mudah, enak, dan tentu lembut. Sangat simpel sekali bukan? Tunggu apalagi, cobain yuk!

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 4.2 / 5. Jumlah 535

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.