in

Resep Capcay Goreng Sederhana, Cuma 3 Langkah Jadi, Bikin Sendiri di Rumah Yuk!

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com – Siapa sih yang tidak kenal capcay? Makanan yang satu ini sangat terkenal di Indonesia.

Jika dilihat dari sejarahnya, capcay merupakan salah satu masakan dari China.

resep capcay goreng
Resep Capcay Goreng, Image by IG ; @sofivirgianti

Capcay dalam dialek Hokkian secara harfiah berarti “aneka ragam sayur” namun hal ini juga bisa berarti sepuluh sayur, karena ‘cap’ memiliki arti sepuluh sedangkan ‘cai’ berati sayur.

Sebelumnya kita sudah pernah membahas tentang cara membuat capcay kuah, nah pada kesempatan kali ini kita akan membahas resep capcay goreng sederhana dimana cara membuatnya tidak begitu jauh metodenya.

Simak yuk!

Resep Capcay Goreng Sederhana, Cuma 3 Langkah!

Tipe: Hidangan utama

Masakan: Khas China

Waktu persiapan: 10 Menit

Waktu Memasak: 20 Menit

Total Waktu: 30 Menit

Bahan Resep:

  • 3 siung bawang putih (iris tipis)
  • 1 Bawang bombay (kecil) iris panjang
  • 1 butir telur
  • 2 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus sambal
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt saus tiram
  • garam secukupnya
  • lada bubuk secukupnya
  • gula secukupnya
  • 3 buah sosis (iris-iris)
  • 7 butir bakso (iris-iris)
  • kacang polong secukupnya (opsional)
  • sawi hijau /pokcoy secukupnya
  • 2 buahh wortel (iris serong)

Petunjuk Resep:

Langkah 1, bikin orak-arik dan menumis: Kocok lepas telur kemudian buat orak arik dengan minyak secukupnya, lalu masukkan bawang putih dan bombay tumis sampai harum.

Langkah 2, masukkan air dan bahan lain: Setelah harum, tambahkan sedikit air (sekitar 50ml).

Masukkan aneka saus dan kecap, lada, garam, gula kemudian masukkan wortel, irisan bakso dan sosis aduk rata.

Langkah 3, masukkan sayuran: Yang terakhir masukkan sawi aduk rata sampai matang. Janganl lupa koreksi rasa. Angkat lalu sajikan.

Nb : Jika suka pedas, takaran saus tomat diganti saus sambal semua, atau bisa dikasih irisan cabe rawit.

Itulah resep capcay goreng sederhana yang bisa langsung dipraktikan dirumah. Tidak sulit bukan? Cobain bikin sekarang yuk! Selamat memasak.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 4.7 / 5. Jumlah 12

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.