in

Resep Okonomiyaki Rumahan, Halal dan Nikmat!

gnews piknikdong
Bagikan:

Bagi pecinta masakan Jepang pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya Okonomiyaki.

Okonomiyaki adalah salah satu makanan khas Jepang yang berbahan utama tepung terigu yang dicampur dengan air, kol, telur ayam dan bahan lainnya, kemudian untuk cara masaknya dengan di goreng, yang jika di Jepang menggunakan penggorengan datar atau disebut dengan teppan.

Okonomiyaki, image by IG: @takoyaki_ui
Okonomiyaki, image by IG: @takoyaki_ui

Cara membuat okonomiyaki bisa dibilang tidak terlalu sulit kok, namun memang bedanya jika di Indonesia tidak menggunakan daging babi. Penasaran bagaimana cara membuat okonomiyaki ini?

Berikut ini ada rekomendasi resep okonomiyaki rumahan, sederhana dan halal, cukup beberapa langkah saja.

Resep Okonomiyaki Rumahan, Halal dan Nikmat!
Okonomiyaki

Cara membuat okonomiyaki tidaklah sulit, berikut ini langkah demi langkah pembuatannya.

Tipe: Hidangan Utama

Masakan: Khas Jepang

Total Waktu: 40M

Bahan Resep:

  • 250 gram kol, serut/iris tipis
  • 80 gram daun bawang, iris tipis
  • 60 gram tepung roti
  • 3 butir telur
  • 3/4 sdt garam
  • 1/4 sdt merica
  • Bahan saus:
  • 2 sdm saus tomat
  • 3 sdt saus tiram
  • 3 sdt kecap inggris
  • 2 sdt gula pasir
  • topping
  • saus okonomiyaki
  • mayonaise
  • bubuk nori (opsional)
  • katsubusi flakes (opsional)

Petunjuk Resep:

Langkah 1, siapkan bahan: Iris daun bawang dan kol, kocok telur.

Langkah 2, buat adonan: Ambil mangkok, campurkan kol iris, daun bawang, tepung roti, merica dan telur, aduk rata.

Langkah 3, masak adonan: Panaskan fry pan dengan api sedang, beri sedikit minyak. Tuang adonan secukupnya, kemudian ratakan hingga ketebalan sekitar 1 cm, masak hingga matang kecoklatan.

Langkah 4, angkat okonomiyaki: Angkat, olesi saus, beri mayonaise secukupnya, taburi dengan bubuk nori, dan katsubushi flakrs (opsional)

Langkah 5, buat saus: Campurkan semua bahan saus jadi satu, panaskan sebentar dalam saucepan atau bisa juga menggunakan microwave. Atau bisa juga tanpa dipanaaskan.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 1

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.