Piknikdong.com – Bingung mencari resep sambal bakso sederhana yang mirip seperti di warung-warung bakso atau abang bakso? Tenang, sekarang sudah berada di tempat yang tepat.
Memang tidak bisa dipungkiri jika sambal bakso memiliki rasa yang khas dan tentu menjadi hal yang sangat penting ketika ingin menikmati sajian bakso khas Indonesia ini.

Tahukah kamu jika cara membuat sambal bakso tidak sulit lho, bahkan bisa dibilang cukup sederhana dan praktis.
Penasaran ingin mencoba membuatnya? Berikut ini ada rekomendasi resep sambal bakso sederhana yang cukup beberapa langkah saja.
Simak sampai akhir ya.
Resep Sambal Bakso Sederhana, 3 Langkah Jadi!
Tipe: Sambal
Masakan: Khas Indonesia
Waktu persiapan: 20 Menit
Waktu Memasak: 5 Menit
Total Waktu: 25 Menit
Bahan Resep:
- 25 cabai rawit merah
- 2 cabai merah besar
- 1 siung bawang putih
- Sedikit garam
Petunjuk Resep:
Langkah 1, rebus bahan: Rebus semua bahan kecuali garam, dengan api kecil hingga semua bahan layu.
Langkah 2, haluskan bahan: Tuang semua bahan ke dalam wadah chopper jangan lupa beri garam, haluskan. Bisa juga menggunakan ulekan.
Langkah 3, racik sambal bakso: Ambil wadah, tuang sambal yang sudah halus lalu beri sisa air rebusan cabai sesuai dengan keinginan.
Itulah resep sambal bakso sederhana yang cukup 3 langkah saja. Tidak ada ada yang sulit bukan? Cobain bikin sekarang juga yuk. Selamat mencoba.